Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Masih Diwarnai Kesalahan, Siswa Tertangkap Salin Kunci Jawaban

Kompas.com - 30/03/2010, 09:23 WIB

Koordinator Panitia Pelaksana UN DI Yogyakarta Baskara Aji menuturkan, keteledoran percetakan kemungkinan terjadi karena minimnya waktu percetakan soal akibat dimajukannya jadwal pelaksanaan UN.

Diduga bocor

Di Medan, UN SMP diduga bocor. Dinas Pendidikan Kota Medan dan polisi masih menyelidiki dugaan tersebut. Dugaan kebocoran itu terjadi di salah satu SMP di Kecamatan Medan Timur, Medan. Kepala Dinas Pendidikan Kota Medan Hasan Basri telah memanggil kepala SMP tersebut.

Di Bandung, lima siswa sebuah SMP negeri tertangkap tangan menyalin kunci jawaban mata pelajaran Bahasa Indonesia. Setelah diperiksa, kebenaran kunci jawaban di bawah 30 persen.

Menteri Pendidikan Nasional Mohammad Nuh di sela-sela meninjau pelaksanaan UN tingkat SMP di SMP Negeri 19, Jakarta, mengatakan, dugaan kecurangan yang terjadi pada pelaksanaan UN tingkat SMA pekan lalu tidak akan diabaikan dan akan tetap ditindaklanjuti. Namun, dugaan kecurangan atau kebocoran itu berskala kecil sehingga tidak mengganggu proses pelaksanaan UN secara keseluruhan.

"Meski sama-sama diketahui ada yang curang di tempat-tempat tertentu, harus diingat yang tidak curang lebih banyak. Jangan sampai kecurangan-kecurangan itu seakan-akan membuyarkan seluruh pelaksanaan UN," kata Nuh. (LUK/ELN/MHF/ INK/BRO/ CHE/IRE/BEN/JON/WIE)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com