Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadi Ayah di Usia Tua, IQ Bayi Rendah

Kompas.com - 05/10/2011, 13:17 WIB

Kompas.com - Ternyata ada kaitan antara usia ayah dengan kecerdasan bayi. Bila seorang bayi yang baru lahir memiliki ayah yang berusia tua, ia mewarisi ketidaknormalan genetik dari kromosom ayah yang berkaitan erat dengan intelektual.

Ketidaknormalan genetik itu terjadi karena apa yang oleh para ahli disebut "salinan variasi jumlah" di gen. Hal ini meliputi gen yang hilang, berulang, terbalik, atau urutan DNA yang tidak tepat.

Akibat dari ketidaknormalan genetik itu, bayi yang lahir bisa menderita down syndrome. "Selama ini hanya faktor usia ibu yang dianggap berpengaruh, padahal usia ayah juga penting," kata Jayne Hehir-Kwa, peneliti dari Inggris.

Dalam penelitiannya, Hehir-Kwa menemukan adanya mutasi genetik pada anak-anak yang memiliki IQ kurang dari 70. Anak-anak itu juga memiliki cacat lahir seperti gangguan jantung bawaan.

Sumber dari penyimpangan gen tersebut ternyata lebih banyak ditemukan dari pihak ayah daripada ibu. Hampir sekitar 70 persen kasus, penghapusan dan duplikasi DNA bertanggung jawab pada tingkat intelektual yang rendah. "Semuanya lebih banyak diwariskan dari ayah," katanya.

Kwa mengatakan usia ayah menjadi pemicunya. "Pada banyak kasus para ayah ini berusia lebih tua dua tahun dibandingkan usia ayah yang anaknya memiliki tingkat kecerdasan normal," paparnya.

Dalam penelitian yang berlangsung antara tahun 2006-2010 Hehir-Kwa dan timnya melihat salinan variasi gen pada lebih dari 3.400 orang yang menderita intelegensia rendah. Para peneliti menemukan 227 dari mereka memiliki salinan variasi angka yang diturunkan.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jangan Ketinggalan, Gunakan Ini Sebelum Pijat Wajah Gua Sha

Jangan Ketinggalan, Gunakan Ini Sebelum Pijat Wajah Gua Sha

Look Good
7 Macam Love Language dan Artinya, Kamu yang Mana? 

7 Macam Love Language dan Artinya, Kamu yang Mana? 

Feel Good
6 Cara Memakai Gua Sha agar Manfaatnya Maksimal

6 Cara Memakai Gua Sha agar Manfaatnya Maksimal

Look Good
Pijat Wajah dengan Gua Sha, Waspadai Risiko Ini

Pijat Wajah dengan Gua Sha, Waspadai Risiko Ini

Look Good
Berapa Kali Sehari Menggunakan Gua Sha?

Berapa Kali Sehari Menggunakan Gua Sha?

Look Good
Apa Itu Love Language?

Apa Itu Love Language?

Feel Good
Apakah Gua Sha Bisa Meniruskan Pipi?

Apakah Gua Sha Bisa Meniruskan Pipi?

Look Good
Kini Ada Pisau Lipat Swiss Army Tanpa Mata Pisau, Kenapa?

Kini Ada Pisau Lipat Swiss Army Tanpa Mata Pisau, Kenapa?

Look Good
Ketika Gaya Kampus Mengubah Cara Orang Berpakaian

Ketika Gaya Kampus Mengubah Cara Orang Berpakaian

Look Good
6 Cara Mencukur Bulu Ketiak yang Benar agar Tak Iritasi 

6 Cara Mencukur Bulu Ketiak yang Benar agar Tak Iritasi 

Look Good
4 Cara Membuat Masker Kopi untuk Wajah Sesuai Kondisi Kulit

4 Cara Membuat Masker Kopi untuk Wajah Sesuai Kondisi Kulit

Look Good
3 Tips Merawat Rambut Bercabang, Rutin Gunting Ujung Rambut

3 Tips Merawat Rambut Bercabang, Rutin Gunting Ujung Rambut

Look Good
5 Cara Menghilangkan Bulu Ketiak Secara Alami 

5 Cara Menghilangkan Bulu Ketiak Secara Alami 

Look Good
Apakah Kopi Dapat Menghilangkan Bulu Ketiak? 

Apakah Kopi Dapat Menghilangkan Bulu Ketiak? 

Feel Good
6 Tips Menghindari Rambut Rontok Saat Tidur

6 Tips Menghindari Rambut Rontok Saat Tidur

Look Good
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com