Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas U-21 Harus Percaya Diri

Kompas.com - 05/03/2012, 20:36 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Koordinator timnas, Bob Hippy, berharap timnas Indonesia U-21 bisa mengalahkan tim Vietnam di laga semifinal Hassanah Bolkiah Trophy, Rabu (7/3/2012). Dengan demikian, kemampuan para pemain dapat diukur.

"Target ke semifinal sudah tercapai dan tentu ingin ke final supaya bisa diukur kekuatan pemain U-21 ini. Waktu lawan Myanmar di grup, mereka (pemain timnas U-21) tidak cukup istirahat seperti lawannya," kata Bob ketika dihubungi Kompas.com, Senin (5/3/2012).

Indonesia memastikan diri lolos ke semifinal setelah menjadi runner up Grup A di bawah Myanmar. Di pertandingan terakhir, Minggu (4/3/2012), pasukan Widodo Cahyono Putro, menang telak 3-0 atas Filipina.

Bob pun yakin, Andik Vermansyah bisa tampil fit dalam laga melawan Vietnam nanti. Sebab, waktu istirahat yang terbilang cukup bisa membuat timnas U-21 dalam kondisi bagus.

"Saya kira mereka cukup dua hari istirahat dengan rotasi sudah direncanakan oleh pelatih. Maka itu dalam turnamen semacam ini perlunya pemain yang bisa main di dua posisi," tutur pria asal Gorontalo ini.

"Pesan saya buat mereka supaya percaya diri. Jangan cepat kehilangan bola dan konsentrasi terus, harus tetap fokus," sambungnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com