Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gebrakan Belanja "Online" Tak Sekadar Program Cicilan di "Lojai.com"

Kompas.com - 06/12/2012, 15:26 WIB

"Yang penting kualitas, sistemnya. Kalau baik akan semakin banyak yang berkunjung, lebih banyak bertransaksi, karena mudah, harga kompetitif, desain menarik, orang jadi nyaman dan pembayaran yang bisa dipercaya," jelasnya.

Sejarah dan pengalaman Lojai.com, yang dulunya adalah situs e-commerce pasarkredit.com juga punya pengaruh besar. Pengalaman mengelola e-commerce membuat toko online ini dikenal dengan reputasi baik oleh berbagai kalangan. Terutama mereka yang gemar belanja online di rentang usia 25-34 juga 18-24 (pelanggan terbanyak), dan kerap berbelanja saat berada di kantor, sekolah, terakhir saat berada di rumah.

Penggunaan media sosial seperti Facebook dan Twitter @lojaiCOM juga berperan, terutama untuk menggaet kalangan muda. "Biasanya Facebook dan Twitter digunakan untuk pemberitahuan promo, advance information," jelasnya.

Agus yakin, dengan sistem yang baik dan program yang terus berkembang, serta produk yang selalu baru, pelanggan toko online-nya semakin setia juga bertambah. Keinginan untuk merambah pasar dunia, mengenalkan toko online dari Indonesia ke berbagai negara juga diyakininya bisa terwujud dengan semakin menggeliatnya e-commerce.

Keyakinannya akan pasar e-commerce ini pun dituangkan dalam sebuah pernyataan, "Bukan kesalahan jika Anda tak memulai e-commerce lima tahun lalu, tapi adalah kesalahan jika Anda meninggalkan e-commerce lima tahun dari sekarang."

Untuk menelusuri pengalaman belanja online di Lojai.com, Anda bisa mengakses Easy Shop Easy Pay.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com