Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 28/01/2013, 16:51 WIB

KOMPAS.com - Meski membawa tas make-up kecil dalam tas, sesekali Anda pasti tak sempat mengembalikan peralatan make-up ke wadahnya, terutama jika sedang terburu-buru. Akibatnya, bagian dalam tas sering terkena noda lipstik karena tidak tertutup dengan benar.

Noda lipstik ini pasti agak sulit dibersihkan, karena Anda tak mungkin merendam semua tas ke dalam deterjen. Lalu bagaimana cara mengatasinya?

Steve Boorstein, seorang ahli dalam merawat pakaian mengungkapkan, Anda bisa menggunakan deterjen cair dan kapas untuk menghilangkan nodanya. Caranya, ambillah deterjen cair secukupnya, dan campur dengan air hangat. Buat perbandingan yang sama antara air dengan deterjen cair. Ini bertujuan agar campuran ini tak terlalu berbusa dan lengket.

Kemudian tarik kain lapisan dalam tas yang terkena noda. Ambil kapas dan celupkan kapas ke dalam campuran air dan deterjen cair. Gosok-gosok kapas pada kain tersebut dengan gerakan melingkar dan perlahan. Setelah selesai, keringkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com