Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Sepasang Bocah Pengidap Leukimia, dari Sahabat Jadi Suami-Istri

Kompas.com - 01/07/2019, 10:41 WIB
Glori K. Wadrianto

Editor

 

Hajjar adalah direktur medis hematologi dan onkologi anak di AdventHealth for Children, tempat pasangan itu dirawat.

"Melihat mereka kini tumbuh dewasa dan menikah, menjadi pasangan hidup, sungguh pemandangan yang mengagumkan," kata Hajjar.

"Ini bukan hanya menyelamatkan hidup, tetapi juga menyelamatkan kenangan seumur hidup," katanya.

Periksa dokter

Hingga saat ini, pasangan tersebut tetap rutin memeriksakan kesehatannya ke dokter.  

"Istriku adalah seseorang yang selalu mampu menjadi kawan berbagi terutama ketika aku harus menjalani segala rangkaian tes demi memastikan aku tetap dalam kondisi yang baik," ucap Daugherty.

Baca juga: 5 Topik yang Wajib Didiskusikan Sebelum Bertunangan

"Dia adalah perempuan yang mengerti kesehatan saya, dan tak hanya soal fisik tapi juga mental dan spiritual sebagai bagian paling penting," sambung dia. 

Kini, pasangan ini telah membuat keputusan besar untuk menjalani sisa hidup mereka bersama-sama sepenuhnya.

Mereka suka pergi "berpetualang" bersama, entah menghadiri pesta bazar atau pergi melintasi wilayah North Carolina.

"Ayahku selalu mengajariku bahwa memori lebih tahan lama daripada benda-benda material," kata Daugherty.

Keduanya juga penggemar berat Walt Disney World, dan sering pergi ke taman bermain itu. Mereka bahkan merayakan bulan madu di tempat itu.

"Ketika kita berada di Disney World, dia selalu bersemangat melihat Winnie the Pooh," kata Daugherty tentang istrinya.

"Kami memilih untuk melewati hidup dengan cara ini, hidup ini sangat singkat dan dapat berubah dengan cepat, lalu mengapa kita tidak menjalaninya dengan sepenuh hati?"

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com