Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selebrasi Hari Kemerdekaan Termeriah di Dunia, Indonesia Salah Satunya

Kompas.com - 17/08/2019, 13:10 WIB
Nabilla Tashandra,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Untuk merasakan kemeriahannya, bergabunglah dengan warga lokal yang merayakannya di banyak sudut di Australia.

Jika kamu berada di Sydney, pergilah ke Darling Harbour untuk menyaksikan penampilan dan kembang api selebrasi.

Sementara dari Sydney Harbour kita bisa menyaksikan 700 kapal memeriahkan Australia Day Regatta yang diselenggarakan setiap tahun sejak 1837.

Kamu bisa juga berbasah-basah ria di Adelaide dengan Havaianas inflatable flip-flop challenge. Cobalah memecahkan rekor jumlah Havaianas mengapung di laut.

Intinya, Australia Day adalah hari untuk melakukan segala sesuatu yang menyenangkan.

Baca juga: Cerita Daster Bikini di Pantai Bondi...

4. Indonesia

Hari kemerdekaan Indonesia jatuh pada tanggal 17 Agustus. Perlombaan khas 17 Agustusan yang unik ternyata menjadi daya tarik tersendiri bagi pendatang.

Terutama permainan Panjat Pinang, di mana peserta harus memanjat tiang tinggi yang diibaratkan pohon untuk mendapatkan hadiah.

Permainan ini secara tradisi merepresentasikan kerja sama dan perlawanan atas pemerintah Belanda.

Tidak semudah itu memanjat pohon dan mendapatkan hadiah. Sebab, pohon akan dilumuri oli yang membuat batang pohon menjadi licin dan sulit dipanjat.

Banyak warga memasang bendera merah putih di halaman rumah mereka dengan kebanggan.

Di Jakarta, ada pula warga yang menikmati perayaan hari kemerdekaan yang digelar di Istana Negara, sementara warga lainnya mungkin lebih menikmati mengikuti lomba makan kerupuk.

Di banyak perumahan, warga juga mengadakan parade yang diwarnai lomba dekorasi sepeda dan permainan lainnya.

Baca juga: Sisi Gelap Tradisi Panjat Pinang di Hari Kemerdekaan Indonesia

5. Afrika Selatan

Meskipun Afrika Selatan secara resmi mendapstkan kemerdekaan dari Inggris pada 31 Mei 1910, negara tersebut merayakan hari kebebasan nasional mereka pada 27 April.

Hal itu untuk mengenang pemilu demokratis pertama pasca rezim apartheid.

Sejak 1994, Hari Kebebasan dirayakan dengan acara-acara seperti pidato Presiden di Union Buildings di Pretoria atau pemberian Penghargaan Nasional.

Untuk ikut merayakan hari ini, kamu bisa mengunjungi situs-situs di Afrika Selatan yang menghormati pahlawan bangsa Nelson Mandela, seperti Capture Site di Provinsi KwaZulu Natal.

Jika kamu ingin berbaur bersama warga, bergabunglah di festival seni AfrikaBurn di Tankwa Town.

Meski bukan perayaan resmi hari nasional, namun festival itu biasa diadakan pada momentum hari nasional.

Sementara jika kamu sedang singgah di Cape Town, jangan malu untuk bergabung di Shisanyama atau pesta barbecue atau braai di Mzoli's yang sangat seru dan meriah.

Baca juga: Alasan Nelson Mandela Gemar Pakai Batik di Forum Dunia

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com