KOMPAS.com – Drama Korea terbaru The World of the Married meraih rating tertinggi di Korea Selatan pada episode premiernya. Bahkan setelah enam episode penayangannya, Nielsen mencatat serial drama ini memiliki rating tertinggi dalam sejarah drama JTBC.
World of the Married merupakan adaptasi dari serial Inggris Dr.Foster: A Woman Scorned yang tayang tahun 2017.
Drama kehidupan rumah tangga ini tokoh utamanya adalah dokter sukses, Sun Woo, yang merasa hidupnya sudah lengkap dan memiliki segalanya.
Sang dokter, diperankan oleh Kim Hee-ae menganggap ia istri yang paling bahagia karena memiliki suami tampan Lee Tae Oh, diperankan oleh Park Hae-joon, seorang putra, serta karier cemerlang.
Ia memiliki lingkaran pertemanan yang dianggapnya bisa diandalkan, namun hidupnya yang terlalu sempurna itu ternyata menimbulkan kebencian banyak orang.
Sun Woo kemudian mengetahui suaminya berselingkuh dan lubang-lubang dalam hidupnya yang sempurna itu mulai terkuak.
Baca juga: Profil Park Hae Joon, Pemeran Lee Tae Oh dalam The World of the Married
Fakta bahwa banyak orang di sekitarnya yang sudah mengetahui perselingkuhan suaminya namun tak pernah memberitahunya membuat Sun Woo terluka, tetapi ia berusaha tegar.
Ketidaksetiaan sang suami kemudian mendorong Sun woo melakukan pembalasan dendam yang tak terduga dan membangkitkan emosi penonton.
Ia melakukan apa yang perlu dilakukannya untuk melindungi hal-hal penting dalam hidupnya, termasuk membuat perhitungan dengan selingkuhan suaminya, perempuan muda dan cantik, Yeo Da Kyung yang diperankan Han So Hee.
Baca juga: Profil Kim Hee Ae, Pemeran Ji Sun Woo dalam The World of the Married
Drama dewasa
Drama Korea ini banyak menyajikan adegan sensual, karenanya pastikan kamu tidak menontonnya bersama anak-anak.
Di Korea Selatan, World of the Married ditayangkan untuk menggantikan slot drama Itaewon Class yang sudah tamat.
Sempat mencapai peringkat tertinggi dalam penayangannya, namun kini World of the Married berhasil menyalip menjadi drama dengan penonton tertinggi kedua setelah drama SKY Castle dalam sejarah televisi seluruh Korea.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.