Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 24/08/2020, 16:06 WIB
Glori K. Wadrianto

Editor

KOMPAS.com - Segala hal yang berkaitan dengan sosok legenda hidup NBA Michael Jordan selalu berpadanan dengan harga yang mahal.

Tengoklah, rangkaian lelang terdahulu -baik untuk sepatu mau pun jersey- selalu terjual dengan harga yang fantastis. 

Terlebih, setelah diluncurkannya serial dokumenter "the Last Dance" yang menceritakan kehidupan Jordan bersama skuad Bulls, Chicago di era 1990-an.

Seketika, barang-barang memorabilia sang bintang seperti kian menjadi incaran para kolektor.

Baca juga: Nike Air Jordan 1 dengan Serpihan Kaca Terjual Rp 9 Miliar

Nah, kabar terbaru ini pun masih datang dari barang-barang pribadi milik Jordan, tapi bukan sepatu atau pun jersey, melainkan mobil.

.REPRO BIDIK LAYAR VIA eBAY .

Dalam salah satu bagian dari 10 seri film "the Last Dance", Jordan sempat terlihat menggunakan mobil Mercedes-Benz S600 Lorinser 1996.

Mobil yang sama itulah yang dilelang di jejaring eBay. Siapa pun bisa menjadi pemilik barunya -jika mempunyai uang yang banyak, tentu saja.

Dikisahkan, Jordan sudah menjual mobil itu bertahun-tahun lalu, sebelum belakangan diambil alih oleh Beverly Hills Car Club (BHCC).

BHCC pula yang lalu menempatkan barang tersebut dalam tawaran lelang.

Dengan pasar memorabilia Jordan yang terus meroket, tentu merupakan langkah yang cerdas untuk mencoba menawarkan mobil yang pernah dipakai oleh Jordan. 

Baca juga: Lebih dari 5 Juta Orang Berebut Dapatkan Air Jordan 1 x Dior

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com