Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 25/03/2021, 10:59 WIB
Gading Perkasa,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

- Tali atau karet gelang

- Area gantung di tempat yang sejuk dan gelap

- Semprotan rambut (tambahan)

Metode air-drying terbilang mudah, hanya dengan menggantung bunga, maka bunga tersebut akan mengering.

Oweh menganjurkan penggunaan karangan bunga yang lebih besar dan membiarkan bunga mengering saat sedang mekar.

"Dengan cara air-drying, mulailah mengikat bunga menggunakan seutas tali atau karet gelang dan gantung terbalik di tempat yang sejuk dan gelap dengan sirkulasi udara yang baik," tuturnya.

Metode ini memakan waktu beberapa minggu, tergantung pada jenis bunganya. Namun, ini adalah metode yang paling hemat biaya dan tidak terlalu intensif.

Jika bunga mengering saat disentuh dan warnanya agak layu dan pudar, artinya proses pengeringan sudah selesai.

Ketika menata bunga kering, beberapa kelopak dan daun bisa robek atau rontok. Karena itu, perhatikan seberapa rapuh bunga yang kering tersebut, sebelum dijadikan hiasan.

Agar bunga kering tetap dalam kondisi baik dan memperlambat proses pemudaran, Oweh menyarankan kita untuk menyemprot bunga dengan hairspray.

Baca juga: 7 Bunga Cantik yang Bisa Ditanam di Halaman Rumah

3. Mengeringkan bunga dengan silica gel

Apa yang harus disediakan:

- Bunga yang memiliki kepala bunga besar bisa digunakan selama muat di dalam wadah

- Silica gel

- Gunting atau pemangkas

- Masker debu

- Sarung tangan

- Semprotan rambut (opsional)

- Wadah microwave (opsional)

Baca juga: 8 Bahan Ini Bisa Jadikan Bunga Lebih Tahan Lama

Silica gel dapat menyerap dan menahan air, sehingga bahan ini sempurna untuk mengeringkan bunga.

Mengeringkan bunga menggunakan silica gel dianggap sebagai metode terbaik dan membuat bunga terlihat lebih realistis, menurut Oweh.

Dalam proses ini, kita dapat memakai berbagai bunga tunggal segar yang sedang mekar sepenuhnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com