Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Keseruan Konsep Baru Lego Certified Store di Mall of Indonesia

Kompas.com - 11/08/2022, 13:00 WIB
Dinno Baskoro,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Berbagai inovasi terus dikembangkan produsen mainan blok asal Denmark, Lego melalui konsep baru di setiap gerainya.

Tepat pada Rabu, 10 Agustus 2022, The Lego Group resmi membuka Lego Certified Store (LCS) terbarunya di Mall of Indonesia (MOI), Jakarta.

Ini merupakan LCS kedua yang diluncurkan di Jakarta dalam kurun waktu tujuh bulan dengan menampilkan desain, konsep, dan keseruan baru bagi pelanggan dengan mengusung konsep "Retailtainment".

Dengan memperluas jangkauan gerai di Jakarta Utara, kehadiran Lego Certified Store baru ini diharapkan dapat memberi aksesibilitas untuk anak-anak, keluarga dan penggemar Lego lebih dekat.

"Kenapa memilih di MOI karena kami rasa kawasan ini cukup strategis, target pasarnya juga ada. Lokasinya pun ke mana-mana dekat, Jakarta Timur, sampai PIK juga."

"Di sini juga banyak apartement sehingga akan lebih strategis dan mudah dijangkau dan memudahkan para keluarga dan penggemar Lego di kawasan sekitar sini."

Begitu kata Ie Tjung L, General Manager Lego Division, PT. MAP Aktif Adiperkasa, TBK, di Jakarta.

Format terbaru yang telah dikembangkan oleh Lego Group melalui konsep "Retailtainment" memberikan kesempatan bagi para pencinta Lego untuk merasakan pengalaman belanja berbeda dari biasanya.

Pelanggan bisa langsung berpartisipasi dalam kegiatan yang terinspirasi oleh Lego sekaligus dapat bersenang-senang.

Sebab, Lego percaya bahwa toko offline memainkan peran penting dalam menciptakan hubungan kepada pelanggan dan penggemarnya.

"Dengan dibukanya LCS, kami berharap toko ini dapat memberikan pengalaman bermain yang melibatkan anak-anak maupun orang dewasa."

"LEGO merupakan brand yang mendukung perkembangan anak-anak dalam aspek skill dan kompetensi seperti kreativitas, imajinasi, dan memecahkan masalah, kemampuan-kemampuan yang nantinya akan bermanfaat bagi anak-anak di kemudian hari."

Demikian ungkap Cesar Ridruejo, General Manager, Asia Tenggara The Lego Group di kesempatan yang sama.

Baca juga: Lego Bangkitkan Chevrolet Camaro Z28 Rilisan 1969

Fitur dan keseruan baru di Lego Ceritified Store MOI

 

Lego Certified Store di Mall of IndonesiaDok. Magnifique Indonesia Lego Certified Store di Mall of Indonesia

Kehadiran LCS di Mall of Indonesia ini menjadikan toko keempat dengan fitur baru di Indonesia yang bekerja sama dengan PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAP), distributor dan mitra resmi LCS terbesar di Indonesia.

Di gerainya, LCS ini memiliki fitur yang sama dengan toko lainnya, pengalaman hybrid digital dan offline yang digabungkan di dalam toko bertujuan untuk menginspirasi kreativitas, membangun kecintaan terhadap Lego dan mengajak penggemar untuk bermain secara langsung.

Fitur-fitur di LCS Mall of Indonesia adalah sebagai berikut:

1. Kios interaktif AR khusus, Digibox, dengan set kotak Lego. Kamera akan memvisualisasikan model yang dirakit dengan detail yang sedemikian rupa.

2. Build a Minifigure station, yang memperbolehkan para pengunjung untuk merancang dan membuat minifigure yang unik.

3. Disruptor Unit interaktif dengan fitur pembesar yang dapat dipindahkan dan memungkinkan pelanggan melihat lebih dekat detail set yang telah dibangun.

4. Rangkaian set Lego yang lebih variatif dan komunikasi yang lebih interaktif seputar topik-topik yang diminati oleh pelanggan guna membantu pelanggan mengenal lebih jauh produk-produk yang ditawarkan.

5. Model 3D Lego set yang menginspirasi berbentuk Polisi dan Pemain Bola.

6. Pengenalan fitur cross podium terbaru yang menunjukan produk di Vitrine dengan tampilan 360 derajat ke pengunjung.

7. Play Wall Interaktif yang dapat dimainkan oleh anak-anak untuk mengeluarkan kreativitas mereka dan bersenang-senang tanpa henti dengan Lego bricks.

Baca juga: Manfaat Bermain Lego untuk Anak-anak dan Orang Dewasa

Tiga section menarik di LCS MOI

Selain ketujuh fitur tersebut, LCS ini juga menawarkan berbagai section menarik yang bisa dirasakan oleh pengunjung ketika memasuki gerai Lego.

 

1. Zona newness

Lego Certified Store di Mall of Indonesia zona newnessKOMPAS.COM / DINNO BASKORO Lego Certified Store di Mall of Indonesia zona newness

Saat memasuki toko, pelanggan akan disambut oleh zona Newness di mana produk Lego terbaru dipamerkan.

Nuansa Lego yang ditampilkan pun didominasi warna interior store kuning dengan konsep pencahayaan yang menyoroti setiap Lego yang ditampilkan.

Model rakitan Lego yang lengkap ditampilkan di ruang terbuka agar pembeli dapat melihat lebih dekat dan menjelajah detail dan fitur di setiap set.

"Newness ini adalah area preview untuk produk terbaru Lego yang dirilis di Indonesia. Jadi beberapa di antaranya akan ditampilkan di area ini," papar Ie Tjung L.

Area Newness terletak di bagian depan gerainya sampai ke bagian tengah. Berbagai koleksi khusus anak-anak kategori boys, girls, serta barang-barang eksklusif khusus anak-anak juga tersedia.

2. Immersion

 

Lego Certified Store Mall Of Indonesia - Immersive SectionKOMPAS.COM / DINNO BASKORO Lego Certified Store Mall Of Indonesia - Immersive Section

Di area tengah merupakan section immersion. Pengunjung bisa melihat lebih dekat set Lego favorit mereka.

Ada pula fitur Distruptor Units yang memungkinkan pengunjung melihat bagian detail dari setiap Lego Bricks dengan kaca pembesar dari berbagai sudut.

Menariknya, di area ini terdapat play table yang mana terdapat begitu banyak Lego Bricks yang bisa dimainkan bebas sesuai kreativitas masing-masing.

"Ini seperti tujuan dan manfaat bermain Lego dalam mengasah kreativitas. Di play table, pengunjung bisa dengan mudah menyusun setiap bricks sesuai dengan keinginan."

"Menurut kami, kreativitas itu tidak ada yang jelek. Dan di area ini terdapat Lego Bricks berbagai model, jadi bisa bermain di sini," tambahnya.

 

3. Personalize section

Lego Certified Store Mall Of Indonesia - personalized sectionKOMPAS.COM / DINNO BASKORO Lego Certified Store Mall Of Indonesia - personalized section

Khusus di area paling belakang terdapat personalize section yang mana area tersebut lebih menampilkan koleksi Lego eksklusif atau hasil kolaborasi.

Seperti Starwars, Adidas, Globe, Botanical dan beberapa koleksi khusus lainnya yang diperuntukkan bagi pencinta Lego dari kalangan dewasa.

"Yang terakhir ini adalah lebih ke Lego untuk dewasa, kolektor, karena koleksinya pun rata-rata eksklusif," kata Ie Tjung L.

Pada area ini juga terdapat Play Wall yang dapat dimainkan dan kebetulan di momen pembukaan ini, terdapat susunan pola Mozaic yang abstrack.

"Desainnya kalau dilihat dari jauh itu ada wayang, perempuan Dayak hingga batik Megamendung, hasil kreasi komunitas," jelasnya.

Di play wall ini, pengunjung juga dapat berkreasi menyusun nama dengan bebas menggunakan setiap partisi dari Lego bricks yang tersedia.

Baca juga: Lego Bikin Set Buldoser, Bisa Dioperasikan Lewat Smartphone

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com