Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ada Kondom Rasa Pedas di India

Manforce, salah satu produsen kondom asal India, melakukan terobosan dengan menciptakan kondom yang memiliki rasa seperti acar pedas. Menurut mereka, kondom ini akan membuat sesi bercinta lebih menggoda dan memiliki "rasa yang tajam".

Perlu dicatat, dibanding yang tidak memiliki aroma dan rasa, penjualan kondom dengan rasa tertentu di India cukup besar, yakni setengah dari penjualan seluruh kondom.

Para ahli yang dikutip dalam artikel tersebut mengatakan bahwa keberadaan kondom rasa di India memiliki dampak positif. Apalagi seiring oral seks yang makin populer --kondom yang memiliki rasa ini berperan besar dalam mencegah penyebaran penyakit menular seksual (PMS).

Menurut Manforce, selama ini orang-orang konservatif di India masih risih menyebutkan kata "kondom". Saat membelinya pun mereka menggunakan kata "karet", dan ini membuat kondom tidak terdengar sebagai sesuatu yang menarik.

"Nah, berkat adanya berbagai rasa pada kondom, pembeli merasa lebih nyaman karena mereka cukup menyebutkan rasa yang diminta pada penjualnya," kata Joy Chatterjee, manajer merek di Mankind Pharma, pembuat Manforce.

Hanya saja untuk jenis terbaru ini, pembeli mungkin harus memberi kode khusus agar mereka tidak diambilkan sebotol acar pedas sungguhan.

Menurut laporan dari Pusat Statistik Kesehatan Nasional India, penggunaan kondom (salah satu cara terbaik untuk menghindari penyebaran PMS) terus meningkat, meskipun sampai saat ini jumlah pengguna kondom masih lebih sedikit dibanding yang tidak menggunakannya.

Sekitar sepertiga dari semua pria yang disurvei antara tahun 2011 dan 2015 dilaporkan menggunakan kondom saat terakhir mereka berhubungan seks. Namun, angka itu 13 persen lebih besar daripada tahun 2002. Ini menunjukkan bahwa makin banyak orang menggunakan kondom, dan salah satunya berkat kondom dengan aneka rasa itu.

https://lifestyle.kompas.com/read/2017/08/14/083301220/ada-kondom-rasa-pedas-di-india

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke