Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Penampakan Sneaker Adidas x Parley UltraBoost 5.0 DNA

Dalam menciptakan sepatu UltraBoost, Adidas seringkali berkolaborasi dengan Parley for the Oceans, organisasi yang berfokus menangani ancaman lingkungan di laut.

Kolaborasi itu menghasilkan siluet UltraBoost ramah lingkungan, karena kedua merek menggunakan limbah plastik daur ulang.

Misalnya saja, Adidas x Parley UltraBoost DNA, atau Adidas x Parley UltraBoost 21 yang diluncurkan pertengahan tahun lalu.

Kali ini, merek perlengkapan olahraga Jerman itu kembali menggandeng Parley for the Oceans untuk menggarap siluet UltraBoost 5.0 DNA.

Tentunya material yang digunakan pada sepatu ini juga ramah lingkungan, yakni benang Primeknit yang terbuat dari poliester daur ulang (50 persen) dan limbah plastik laut Parley (50 persen).

UltraBoost 5.0 DNA memiliki corak warna white/silver/mint, yang terlihat di bagian atas.

Sentuhan warna jingga terdapat di bagian midsole, heel clip, kerah, toebox, dan bagian dalam sepatu.

Bagian heel cage terbuat dari plastik ramah lingkungan dan dihiasi logo UltraBoost.

Material plastik ramah lingkungan kembali dihadirkan di bagian lace cage (dudukan tali sepatu) yang menampilkan tiga garis khas Adidas berwarna perak.

Detail lain pada UltraBoost 5.0 DNA yaitu tali sepatu berwarna biru "mint", midsole Boost biru muda-jingga, dan outsole karet Continental.

Adidas x Parley UltraBoost 5.0 DNA "white/silver/mint" sudah bisa didapatkan di situs Aphrodite1994 seharga 159 pound atau setara Rp 3,09 juta.

https://lifestyle.kompas.com/read/2022/02/13/120000120/penampakan-sneaker-adidas-x-parley-ultraboost-5.0-dna

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke