Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

4 Skill Penting untuk Jadi Makeup Artist yang Sukses di Era Modern

KOMPAS.com - Makeup artist atau biasa disebut MUA kini menjadi profesi yang cukup diminati generasi muda.

Perkembangan industri hiburan, fashion hingga kecantikan yang terus berkembang turut membuat permintaan akan makeup artist profesional juga meningkat.

Dengan demikian, hal itu juga membuktikan kalau profesi ini menawarkan peluang karier yang cukup menjanjikan.

Pilihan karier sebagai MUA juga cocok bagi orang dengan ketertarikan di bidang kosmetik, fashion, seni yang mengandalkan kreativitas dalam perkembangan kariernya.

Tetapi faktanya, untuk jadi MUA yang sukses, memiliki pengetahuan tentang kosmetik hingga keterampilan dasar memulas makeup saja rupanya tidak cukup.

Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan agar bisa sukses menjadi MUA profesional yang sukses.

Keterampilan mendasar seputar kosmetik memang dibutuhkan bagi MUA profesional. Tapi sebenarnya, ada sejumlah keterampilan lain yang perlu diasah jika ingin menjadi MUA yang sukses.

1. Membangun reputasi yang baik

Dhirman Putra, selaku Make Over Makeup Creative Director mengatakan, untuk bisa menjadi MUA profesional, dibutuhkan keterampilan dalam membangun reputasi yang baik, di samping hasil kreasi makeup-nya.

"Salah satu parameter keberhasilan kita menjadi MUA adalah mendapatkan repeat order. Itu dapat menjadi kebanggaan kita sebagai MUA," jelasnya dalam Make Over MUA Hunt 2023 di Jakarta.

Menurutnya, membangun reputasi ini melibatkan attitude yang baik sehingga orang lain atau klien merasa nyaman menggunakan jasa kita.

"Saya rasa semua pekerjaan juga begitu. Skill juga harus berkembang, tapi kalau attitude kita jelek, orang tidak akan memandang kita lagi," tambah Dhirman.

2. Adaptasi era digital

Selain membangun reputasi melalui perilaku yang baik dan menyenangkan, seorang MUA profesional juga perlu beradaptasi dengan perkembangan era digital.

MUA senior, Ryan Ogylvy berpendapat, kemampuan yang satu ini merujuk pada menunjukkan hasil kreativitas seputar makeup dalam bentuk konten digital.

Keterampilan ini secara tidak langsung bisa menunjang reputasi yang baik, hingga memberi tahu banyak orang tentang kualitas dan skill yang dimiliki seorang MUA.

"Ini pula yang menjadi penilaian tambahan di Make Over MUA Hunt 2023. Para peserta diseleksi melalui konten video-nya," tambah Ryan Ogylvy.

3. Skin preparation

Skin preparation dalam makeup menjadi langkah mendasar yang juga penting dalam proses aplikasi makeup.

Beberapa langkah dan tekniknya perlu dikuasai para MUA untuk memastikan hasil makeup yang baik dan tahan lama.

Mulai dari pembersihan kulit, pengaplikasian skincare, melihat kondisi wajah klien, menggunakan produk yang tepat, hingga beberapa perawatan khusus yang mungkin diperlukan klien.

"Agar sukses teknik dasar makeup sudah pasti harus ngerti. Lalu ada skin prep itu penting banget untuk memberikan hasil yang terbaik."

"Dulu saya susah-susah cari foundation, shade yang cocok, pemilihan warna juga. Tapi sekarang pilihan sudah beragam dan setidaknya kemampuan skin prep ini perlu diasah," ucap Ryan.

4. Terus belajar mengasah kemampuan

Di kesempatan yang sama, MUA profesional lain seperti Archangela Chelsea juga menyarankan agar bisa sukses, mereka harus bisa terus mengasah kemampuannya.

Kata perempuan yang akra disapa Chelsea itu, setiap dari kita punya passion, bagaimana kemampuan dan potensi itu bisa terus dieksplorasi agar kemampuan yang kita miliki bisa terus terasah dan bermanfaat bagi banyak orang.

"Sampai detik ini pun saya masih belajar dan sering melihat cara orang lain memakai makeup."

"Keterampilan ini harus terus diasah, mengikuti perkembangan dan selanjutnya harus tetap humble," pungkasnya.

Make Over MUA Hunt 2023 merupakan ajang kompetisi tahunan bagi profesional makeup artist untuk bisa mengadu bakat dan keterampilan mereka di dunia kecantikan.

Tahun ini, Make Over Hunt 2023 bertema 'Creators Project Edition' yang berbeda dari penyelenggaraan sebelumnya, sebagai bentuk adaptasi perubahan di era digital dalam berkarya.

Sekitar 2.000 peserta yang mendaftarkan diri dan dikurasi, terpilihlah Larastuti Dwi Oktaviani dari Balikpapan dan Muhamad Al Fakih dari Jakarta sebagai pemenang.

Kemudian pemenang kategori favorit dari kontes di media sosial terpilih dua orang, yaitu Hanif dan Ikawati Fitria.

"Tahun ini kami ingin level up, jadi kita bikin Creator Project Edition. Karenakan istilahnya, saat ini digital jadi salah satu media paling penting,"

"Untuk ke depannya, kami ingin menginspirasi banyak orang untuk terus berkarya dan memajukan dunia tata rias,"

Demikian kata Stephanie Lie, selaku Senior Group Head Make Over di malam final MUA Hunt 2023, di Jakarta.

https://lifestyle.kompas.com/read/2023/10/02/205916720/4-skill-penting-untuk-jadi-makeup-artist-yang-sukses-di-era-modern

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke