Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Menengok Kekayaan yang Dimiliki Victoria Beckham

KOMPAS.com - Victoria Beckham merupakan seorang selebritas, desainer fesyen, dan pengusaha yang telah mencapai kesuksesan dalam beberapa bidang.

Namanya mulai dikenal ketika dia menjadi anggota dari grup musik, Spice Girls di tahun 90-an.

Spice Girls begitu melejit di industri hiburan Inggris dan dunia karena sebagian lagu-lagunya sering berada di puncak tangga lagu populer.

Victoria juga merupakan istri dari mantan bintang sepak bola ternama, David Beckham yang juga sangat matang secara finansial. 

Beberapa sumber mencatat harga kekayaan bersih yang dia miliki menjadikannya sebagai salah satu keluarga terkaya di dunia.

Kekayaan Victoria Beckham

Sebagian besar kekayaan bersih Victoria Beckham berasal dari kesuksesan karier bermusiknya bersama Spice Girls.

Grup musik yang terdiri dari 5 orang wanita itu sukses menjual 100 juta rekaman sepanjang karier mereka, dan ini menjadikan mereka menjadi girl group terlaris dalam sejarah.

Victoria juga dikenal sebagai ikon fesyen. Berkat jasanya pada industri fashion dan kegiatan amal, dia diangkat menjadi Officer of the Order of the British Empire (OBE) di tahun 2017.

Nama Victoria Beckham juga semakin cemerlang setelah dirinya menikah dengan David Beckham, pesepakbola kenamaan di tahun 1997.

Pasangan ini selalu sukses mencuri perhatian publik melalui kisah cintanya, perjalanan hidup dan kariernya hingga saat ini.

Terkait dengan harta kekayaan yang dimiliki pasangan itu, The Sunday Times Rich List di tahun 2023 menyebutkan, kekayaan kolektif mereka sekitar 514 juta dollar AS atau Rp 8 triliun.

Jumlah itu terus meningkat karena di tahun sebelumnya, tercatat kekayaan mereka sebesar 462 juta dollar AS atau sekitar Rp 7 triliun.

Banyak sumber yang menyebut kekayaan David Beckham lebih tinggi daripada Victoria, meski begitu wanita berusia 49 tahun itu tetap dikenal sebagai jutawan, berkat kariernya yang panjang dan sukses di bidang musik, hingga kiprahnya sebagai seorang pengusaha wanita.

Laporan itu juga mengatakan, Halliwell dapat mengumpulkan kekayaan sebesar 30 juta dollar AS atau Rp 470 miliar hanya dalam dua tahun.

Namun kepergiannya itu membuatnya kehilangan 10 juta dollar AS atau Rp 156 miliar yang merupakan bagiannya dari jadwal tur konser senilai 60 juta dollar AS (Rp 940 miliar).

Dengan asumsi pembagian yang sama, kelima anggota Spice Girls termasuk Victoria tentu saja memperoleh pundi-pundi uang yang tentu lebih banyak dari Halliwell.

Victoria juga sempat bergabung untuk tampil di konser The Return of the Spice Girls Tour pada tahun 2008 hingga Februari 2008 di Amerika Utara dan Eropa.

Ada total 47 pertunjukkan dan 17 di antaranya dipentaskan di O2 Arena London.

Total koleksi dari tur itu menghasilkan 70,1 juta dollar AS atau Rp1,1 triliun.

Kekayaan terus bertambah meski tidak jadi bagian dari Spice Girls

Victoria Beckham tidak tampil lagi bersama Spice Girls sejak saat itu. Padahal grup musik tersebut masih menggelar konser tur mereka di tahun 2019 yang juga menghasilkan keuntungan triliunan rupiah.

Sedangkan Spice Girls dikabarkan bakal bersatu kembali di Glastonbury pada tahun 2024 untuk merayakan hari jadi mereka yang ke-30.

Tapi Daily Mail melaporkan kalau Victoria tidak akan mengambil bagian dari konser tur itu karena jadwalnya yang sangat sibuk sebagai perancang busana.

Terlepas dari tampil atau tidak, kekayaan Victoria Beckham sebenarnya terus meroket dari solo kariernya.

Menurut laporan The Sun pada tahun 2022, ia memperoleh sekitar 516.000 dollar AS (Rp 8 miliar) dari katalog Spice Girls yang dibuat pada tahun 2020.

Pendapatan itu diketahui berdasarkan Pajak Perusahaan yang diajukan oleh perusahaan musiknya, Moody Productions Ltd.

Di samping itu, dia juga tetap mendapatkan bagian sekitar 1,2 juta dollar AS (Rp 18 miliar) meski pun tidak tergabung dalam tur konser di tahun 2019, tapi Victoria tetap menerima bayaran untuk endorsement, kesepakatan lisensi dan bagian merchandising dari pertunjukan.

Sebagian pendapatannya juga berasal dari Instagram saat ini, karena dia punya pengikut sekitar 32 juta pengguna.

Laporan dari Gloucester Live menunjukkan, Victoria dan David Beckham bisa mendapatkan penghasilan sebanyak 375.000 dollar AS Rp 5,8 miliar per sekali mengunggah konten di media sosial.

Pundi-pundi uang dari bisnis fashion dan kecantikan

Sebagai seorang pebisnis wanita, Victoria Beckham juga sukses mengumpulkan pundi-pundi uang dari sumber bisnis yang lain.

Meski rinciannya tidak begitu terpublikasi, tapi dia sempat memperoleh sekitar 2 juta dollar AS (Rp 31,3 miliar) dari kampanye Tesco saat natal di tahun 2007 dengan rekan Spice Girls lainnya dan menandatangani kesepakatan senilai 18 juta dollar AS (Rp 282 miliar) dengan label Armani di tahun 2009.

Belum lagi soal kolaborasinya yang lain di masa lalu termasuk dengan RocaWear dan Estee Lauder yang juga sangat sukses.

Terlepas dari itu, Victoria juga punya kesibukan di bisnis fesyen miliknya yang sangat populer di kalangan desainer dan pecinta mode.

Meski belum ada laporan keuangan yang diterbitkan, tapi The Sun mencatat, bisnis fashion yang digelutinya tidak menguntungkan secara finansial dan mengalami kerugian.

Sebaliknya, merek kecantikannya justru lebih diminati. Bahkan pendapatan dari lini kecantikan Victoria bisa menutupi kerugian dari lini fesyen yang dia bangun.

Keluarga kecilnya bersama David Beckham memiliki sejumlah aset yang juga tercatat sebagai harga kekayaan yang dia miliki.

Namun berbagai properti mewah keduanya tidak diketahui tercatat atas nama siapa, entah itu Victoria atau suaminya.

Terlepas dari itu, keduanya memiliki aset properti senilai 92 juta dollar AS (Rp 1,4 triliun).

Mereka memiliki rumah yang terdaftar di Cotswold yang luas dan megah. Menurut Hello Magazine, Beckham juga punya dua properti lagi di Dubai dan Uni Emirat Arab (UEA) berupa apartemen mewah di Burj Khalifa dan lainnya adalah vila di Palm Jumeirah.

Keluarga Beckham juga tercatat memiliki penthouse di gedung One Hundred Museum, di Miami.

Mobil mewah

Wanita yang sering dijuluki Posh Spice ini sepertinnya memiliki hubungan kerja yang erat dengan Range Rover.

Produsen mobil mewah asal Inggris itu mendaftarkannya sebagai direktur kreatif pada tahun 2011.

Tahun berikutnya, mereka mengeluarkan 200 model Range Rover Evoque edisi terbatas yang dirancang langsung oleh Victoria.

Selain itu, keluarga Beckham juga mencatat memiliki jenis mobil mewah yang lain seperti Porche 911 Carrera yang sempat di lelang pada tahun 2008.

Mobil Victoria sendiri, dia memiliki Range Rover Vogue dan Range Rover SV Autobiography. Beberapa laporan juga menyebut dia memiliki Mercedes GLS dan Mercedes-Benz G63 AMG.

Karya seni bernilai tinggi

Karya seni bernilai tinggi juga dimiliki keluarga Beckham dan termasuk sebagai harta kekayaan milik Victoria.

Laporan dari Daily Mirror mengatakan, pasangan ini cukup hobi mengoleksi karya seni bertema cinta dari Bansky, Damien Hirst, Jake and Dinos Chapman, Sam Taylor Wood hingga Tracey Emin.

Menurut laporan, karya seni mahal yang mereka miliki itu senilai 44 juta dollar AS atau Rp 691 miliar.

 

https://lifestyle.kompas.com/read/2023/10/10/060600020/menengok-kekayaan-yang-dimiliki-victoria-beckham

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke