Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Awas Meningitis, Pak Haji!

Kompas.com - 26/11/2008, 17:44 WIB

PURWAKARTA, RABU - Meski belum ada kasus jamaah haji Kabupaten Purwakarta yang terkena penyakit meningitis setibanya di Indonesia, Dinas Kesehatan Purwakarta tetap mewaspadai merebaknya penyakit tersebut, setelah jamaah haji kembali ke daerahnya masing-masing.
    
"Memang seluruh calhaj Purwakarta yang berangkat ke tanah suci sudah divaksinasi meningitis, tapi nantinya kami tetap mewaspadai penyakit itu," kata Kepala Seksi Penanggulangan Penyakit Dinas Kesehatan Purwakarta, Agung Darwis Suriatmadja, di Purwakarta, Rabu.  

Dikatakannya, penyakit meningitis itu perlu diwaspadai karena tergolong penyakit serius dan bisa mengakibatkan kematian. Penderita meningitis yang mampu bertahan hidup akan menderita kerusakan otak hingga lumpuh, tuli, epilepsi, dan retardasi mental.  
    
Ia mengaku pihaknya mendampingi 773 calhaj Purwakarta yang berangkat ke tanah suci hingga embarkasi Bekasi. Hal tersebut dilakukan untuk mengingatkan kepada para calhaj Purwakarta tentang pentingnya buku kesehatan calhaj.
    
"Di dalam buku kesehatan calhaj terdapat pemeriksaan calhaj yang bersangkutan bebas meningitis. Jadi, calhaj harus menyimpan buku kesehatan itu. Jika buku kesehatan itu hilang, maka calhaj yang bersangkutan terancam gagal berangkat ke tanah suci," katanya.
    
Menurut dia, buku kesehatan itu sama pentingnya dengan paspor, karena itu harus terus disimpan dengan baik. "Kami sudah beberapa kali mengimbau kepada para calhaj Purwakarta mengenai pentingnya buku kesehatan itu," katanya.
    
Pentingnya buku kesehatan yang mencatat calhaj bersangkutan bebas meningitis, karena Indonesia dan Arab Saudi, serta sejumlah negara lainnya sudah sepakat untuk mewaspadai penyakit meningitis.
    
Sementara itu, pada Rabu sekira pukul 11.30 WIB, sebanyak 773 calhaj Purwakarta dari kloter 71 dan 71 berangkat ke embarkasi Bekasi, dengan menggunakan 18 bus.
    
Dari embarkasi Bekasi, rencananya para calhaj Purwakarta itu akan berangkat ke Bandara Soekarno Hatta pada Kamis (27/11) dan kembali ke tanah air pada 5 Januari 2009 mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com