Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perawatan Nyeri Punggung dan Leher

Kompas.com - 11/05/2010, 13:35 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketika mengalami rasa sakit pada punggung dan leher, aktivitas ringan sehari-hari seperti berjalan, makan, batuk dan bersin menjadi sangat menyiksa. Meskipun berbagai hal telah dilakukan untuk menghilangkan rasa sakit, namun kadang rasa nyeri itu datang lagi.

Sering pula, para spesialis memberi penjelasan berbeda-beda mengenai apa yang menyebabkan nyeri dan lebih lagi, mengenai bagaimana cara mengatasinya. Ketika seseorang mengunjungi dokter, penting untuk mengumpulkan riwayat medis dan menjalani pemeriksaan fisik dan syaraf.

Hal ini untuk memastikan bahwa nyeri bukanlah disebabkan oleh kanker ataupun kerusakan tulang belakang. Tergantung dari hasil pemeriksaannya nanti, pemeriksaan lebih lanjut seperti tes laboratorium atau radiologis dapat juga dilakukan.

Terdapat berbagai jenis perawatan medis untuk sakit punggung dan leher, mulai dari perawatan konservatif hingga invasif. Terapi pembentukan di antaranya termasuk penggunaan kerah servikal atau penyokong lumbal. Fisioterapi sering dicoba dengan penggunaan terapi pijat, ultrasound, terapi es dan panas dan traksi khususnya untuk sakit leher.

Penggunaan obat anti-inflamasi non-steroid misalnya aspirin, ibuprofen, naproxen, celecoxib dan etoricoxib sering digunakan dalam hal ini. Jika terapi konservatif gagal, pemeriksaan lebih invasif dapat dilakukan misalnya dengan suntikan titik picu myofascial, suntikan permukaan sendi, blok saraf dan injeksi steroid yang dapat meredakan rasa sakit.

Melalui Nucleoplasti, diskus dikecilkan oleh sebuah alat probe yang dipandu dengan sinar x  masuk ke dalam diskus dan kemudian mengeluarkan kelebihan diskus. IntraDiscal Electrothermal Therapy (IDET) menggunakan energi panas melalui jarum khusus yang dimasukkan ke dalam diskus yang bersingunggan dan dipanaskan sampai suhu tinggi selama 20 menit.

Panas mengental dan menutup dinding diskus dan mengurangi benjolan diskusi bagian dalam dan iritasi syaraf tulang belakang. Ablasi radiofrekuensi dari saraf ke sendi juga memungkinkan kita untuk menghentikan rasa sakit akibat peradangan sendi. Di spektrum akhir perawatan, prosedur pembedahan misalnya fusi tulang belakang, laminektomi dan penggantian diskus digunakan untuk penyakit tulang belakang yang sudah terlalu parah.

Dr Charles Siow
Consultant Neurologist and Pain Specialist
di Siow Neurology Headache and Pain Centre, Singapura

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    7 Macam Love Language dan Artinya, Kamu yang Mana? 

    7 Macam Love Language dan Artinya, Kamu yang Mana? 

    Feel Good
    6 Cara Memakai Gua Sha agar Manfaatnya Maksimal

    6 Cara Memakai Gua Sha agar Manfaatnya Maksimal

    Look Good
    Pijat Wajah dengan Gua Sha, Waspadai Risiko Ini

    Pijat Wajah dengan Gua Sha, Waspadai Risiko Ini

    Look Good
    Berapa Kali Sehari Menggunakan Gua Sha?

    Berapa Kali Sehari Menggunakan Gua Sha?

    Look Good
    Apa Itu Love Language?

    Apa Itu Love Language?

    Feel Good
    Apakah Gua Sha Bisa Meniruskan Pipi?

    Apakah Gua Sha Bisa Meniruskan Pipi?

    Look Good
    Kini Ada Pisau Lipat Swiss Army Tanpa Mata Pisau, Kenapa?

    Kini Ada Pisau Lipat Swiss Army Tanpa Mata Pisau, Kenapa?

    Look Good
    Ketika Gaya Kampus Mengubah Cara Orang Berpakaian

    Ketika Gaya Kampus Mengubah Cara Orang Berpakaian

    Look Good
    6 Cara Mencukur Bulu Ketiak yang Benar agar Tak Iritasi 

    6 Cara Mencukur Bulu Ketiak yang Benar agar Tak Iritasi 

    Look Good
    4 Cara Membuat Masker Kopi untuk Wajah Sesuai Kondisi Kulit

    4 Cara Membuat Masker Kopi untuk Wajah Sesuai Kondisi Kulit

    Look Good
    3 Tips Merawat Rambut Bercabang, Rutin Gunting Ujung Rambut

    3 Tips Merawat Rambut Bercabang, Rutin Gunting Ujung Rambut

    Look Good
    5 Cara Menghilangkan Bulu Ketiak Secara Alami 

    5 Cara Menghilangkan Bulu Ketiak Secara Alami 

    Look Good
    Apakah Kopi Dapat Menghilangkan Bulu Ketiak? 

    Apakah Kopi Dapat Menghilangkan Bulu Ketiak? 

    Feel Good
    6 Tips Menghindari Rambut Rontok Saat Tidur

    6 Tips Menghindari Rambut Rontok Saat Tidur

    Look Good
    Kunyit Bisa Menghilangkan Bulu Ketiak, Simak Caranya 

    Kunyit Bisa Menghilangkan Bulu Ketiak, Simak Caranya 

    Look Good
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com