Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Olahraga untuk yang Bertubuh Kurus

Kompas.com - 09/04/2012, 14:54 WIB

KOMPAS.com - Sudah berolahraga giat namun bentuk tubuh masih saja belum terlihat indah? Mungkin saja Anda salah berolahraga. Karena, salah memilih jenis olahraga, hasilnya tak akan terlihat seperti yang Anda harapkan.

"Seringkali orang asal-asalan memilih olahraga, padahal berolahraga juga ada aturannya agar hasilnya lebih maksimal, cepat, dan meminimalisasi risiko cidera," ungkap Hendry, physical exercise consultant, saat peluncuran sebuah produk diet di Plaza Bapindo, Jakarta, beberapa waktu lalu.

Menurut Hendry, setiap orang membutuhkan jenis olahraga yang berbeda tergantung pada tipe tubuhnya masing-masing. Tubuh manusia terbagi menjadi tiga tipe yaitu ectomorph, mesomorph, dan endomorph. Berikut beberapa jenis olahraga yang sebaiknya dilakukan untuk masing-masing tipe tubuh ini.

1. Ectomorph
Orang dengan tipe tubuh ectomorph memiliki bentuk tubuh yang tinggi, kurus, dan sedikit lemak. Orang ectomorph seringkali merasa bahwa ia tidak membutuhkan olahraga, karena menurut mereka olahraga membuat tubuh terlihat lebih kurus. "Dengan sedikitnya timbunan lemak di tubuh, sebenarnya sedikit latihan beban bisa membentuk otot yang memungkinkan tubuh terlihat sedikit berisi," tukasnya.

Olahraga yang cocok untuk bentuk tubuh ini adalah olahraga yang meliputi latihan kekuatan otot (muscle strength) seperti latihan angkat beban. Latihan ini sebaiknya dilakukan dengan sedikit pengulangan atau dengan perlahan, namun dalam frekuensi yang sering. Sebaiknya lakukan latihan kekuatan otot ini dalam waktu kurang dari 45 menit setiap kali latihan.

Latihan lain yang juga cocok dilakukan ectomorph adalah latihan fleksibilitas seperti yoga dan Pilates yang bisa meningkatkan panjang otot, meningkatkan keseimbangan, kelenturan dan pergerakan tubuh. Latihan motorik (motor skill) seperti martial arts, outdoor training, dan circuit training juga cocok karena bisa membantu menambah kekuatan otot, daya tahan otot, kelincahan, dan kardiovaskular.

2. Mesomorph
Inilah tipe tubuh idaman setiap orang, yaitu yang ramping, padat, dan atletis. Tipe tubuh ini sangat mudah untuk membentuk massa otot, dan mempertahankannya lebih lama. "Meski terbilang tipe tubuh idaman, namun seringkali mereka enggan berolahraga karena takut tubuh mereka terlihat terlalu kekar," tukasnya.

Untuk membentuk dan mempertahankan massa otot dengan optimal tanpa harus terlihat terlalu kekar, beberapa latihan yang disarankan untuk tipe tubuh ini hampir sama dengan bentuk tubuh ectomorph, yaitu dengan latihan kekuatan otot, fleksibilitas, dan motorik.

3. Endomorph
Tipe ini ditandai dengan bentuk tubuh yang gemuk, besar, dan overweight. Orang dengan tipe tubuh ini memiliki timbunan lemak yang cukup tinggi, sehingga tubuh bisa membesar dengan mudah. Tipe tubuh yang banyak ditemui pada perempuan ini tergolong sulit untuk membentuk massa otot.

"Sebelum membentuk massa otot, sebaiknya berolahraga untuk menurunkan bobot tubuh. Namun (ketika berlatih untuk menurunkan bobot tubuh), yang mereka inginkan hanyalah menghilangkan lemak di perut, tanpa mengecilkan kaki," tukas Hendry.

Untuk menurunkan berat badan sekaligus membentuk otot, latihan yang disarankan antara lain, latihan kardiovaskular seperti lari, jogging, bersepeda, dan berenang. Latihan ini mampu meningkatkan detak jantung sekitar 65-75 persen. Sebaiknya dilakukan selama minimal 20 menit setiap harinya.

Selain itu, latihan kekuatan otot seperti angkat beban juga bisa dilakukan dengan pengulangan yang rendah, dan di bawah 45 menit saja. Latihan ketahanan otot (musle endurance) seperti body pump bisa dilakukan dengan repetisi yang tinggi, selama 45-50 menit per latihan. Latihan fleksibilitas dan latihan motorik juga baik dilakukan untuk bentuk tubuh ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com