Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perjuangan “Kartini-kartini” Masa Kini, di antara Cibir dan Stigma…

Kompas.com - 23/04/2015, 10:20 WIB
Sri Noviyanti

Penulis

Hal mendasar harus dilakukan adalah meluruskan pandangan tersebut mulai dari diri sendiri. Cari tahu apa saja yang menjadi target dan pencapaian dalam hidup.

Wanita Karir di Ibukota

Memiliki kesibukan di Ibukota menjadi kekhawatiran tersendiri bagi banyak wanita. Terlebih bagi mereka yang pekerjaannya menuntut waktu dan kecepatan tinggi. Hingga tak jarang, mereka harus mobile dan pulang malam.

Stigma lingkungan sosial kerap memandang mereka sebagai sosok yang terlalu bebas dan nakal. Padahal, belum tentu persepsi itu benar.

Pulang larut malam menjadi tantangan sendiri bagi wanita yang memiliki pekerjaan dengan jam kerja fleksibel dan keharusan mendapat shift malam. Sebut saja profesi seperti wartawan, auditor, pegawai perusahaan periklanan, dokter, perawat dan banyak lagi.

Tak hanya sampai di situ. Kekhawatiran berkarir di Ibukota juga membuat para wanita harus berjuang menggunakan transportasi umum. Tantangannya, mulai dari fasilitas transportasi publik yang belum layak hingga minimnya keamanan. Kemungkinan terancam bahaya seperti pencurian dan pelecehan menjadikan sebagian besar kaum wanita khawatir saat menggunakan jasa transportasi publik.

Tentu saja, kekhawatiran itu menjadi ancaman. Maka, tak salah bila wanita harus pintar-pintar menjaga diri. Bila berada di transportasi publik, misalnya, wanita harus memilih posisi tempat duduk strategis agar dapat meminta bantuan dengan cepat bila terjadi hal-hal buruk. Beruntung bila sempat mempelajari teknik dasar bela diri sebagai pertahanan diri.

Cara lainnya adalah memanfaatkan teknologi seperti GPS. Teknologi GPS berguna untuk memberi tahu keterangan dan nama jalan, serta keterangan tempat-tempat di sekitar. Pengguna dapat mengetahui keberadaan pos polisi atau ruang publik terdekat.

Masih dengan memanfaatkan teknologi, saat ini sudah ada aplikasi jasa layanan taksi yang kerap digunakan di kota. Selain lebih mudah, cara ini dinilai aman karena posisi supir taksi akan terekam.

GrabTaxi sebagai salah satu aplikasi yang menawarkan lebih dari rasa aman, ingin mengajak pengguna untuk turut berbagi bersama 8 #WanitaInspiratif sebagai Kartini-kartini Modern. Dengan menggunakan GrabTaxi, Anda tak hanya akan mendapatkan potongan sebesar Rp15.000, tapi juga ikut menyumbang Rp2.500 pada 8 gerakan sosial wanita terpilih tiap kali menggunakan kode promo tertentu.

Anda bisa mengetahui deretan kisah #WanitaInspiratif yang terpilih dengan mengecek di sini. Selain itu, jangan lupa menyaksikan video mereka di sini. Ayo dukung gerakan sosial Kartini-kartini Modern ini untuk perubahan yang mereka lakukan!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com