Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 18/02/2018, 12:14 WIB

KOMPAS.com - Ada beberapa tipe kepribadian seseorang, namun secara umum dibagi ke dalam tipe ekstrovert dan introvert. Salah satu cara untuk mengetahui apakah kita termasuk salah satunya, bisa dilihat dari kebiasaan di media sosial.

Ekstrovert, dalam buku Psychological Types karya psikolog Carl Jung, didefinisikan sebagai orang-orang yang senang berada di antara banyak orang. Mereka yang ekstrovert pada umumnya memiliki keinginan yang kuat terhadap pengalaman baru yang menarik, hubungan sosial dan kesempatan memimpin.

Sementara introvert didefinisikan sebagai orang-orang yang lebih suka menyendiri dalam beberapa kegiatan kreatif, seperti membaca atau menggambar.

Mereka bukannya anti-sosial, hanya saja si introvert ini merasa lebih cocok bergaul pada lingkup sosial yang lebih kecil. Mereka memiliki empati dan pertemanan akrab dan kuat dengan segelintir orang saja.

Ada pula ambivert, yakni mereka yang memiliki karakter ekstrovert dan introvert.

Kesukaan kita terhadap media sosial tertentu dan cara berinteraksi di dalamnya ternyata bisa menunjukkan tipe kepribadian kita. Susan M. Henney, profesor bidang psikologi dari University of Houston-Downtown mencoba merangkai sebuah kuis untuk mengetahui karakter seseorang.

1. Media sosial atau situs?

Dalam mencari informasi, apakah kita cenderung lebih suka mencari di media sosial seperti Twitter atau langsung ke situs yang kita inginkan.

"Mereka yang introvert cenderung membaca apa yang mereka mau baca dan tidak peduli apakah orang lain setuju atau tidak dengan mereka. Sedangkan ekstrovert senang jika semua orang mengetahui apa yang mereka baca dan pandangan mereka tentang isu-isu terkini, bahkan membuka diskusi," ujar Henney.

Jika kamu lebih senang mencari informasi di media sosial, satu poin untuk ekstrovert.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com