Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 04/08/2018, 14:44 WIB
Nabilla Tashandra,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber Boldsky

KOMPAS.com - Bahan-bahan alami seringkali menjadi favorit bagi banyak orang dalam soal perawatan kulit.

Sebab, penggunaan produk perawatan kulit yang mengandung banyak bahan kimia dinilai lebih berpotensi membawa bahaya bagi kulit kita.

Tapi, tahukah kamu bahwa bawang ternyata juga bisa menjadi salah satu bahan alami untuk perawatan kulit?

Laman Boldsky menyebutkan, bawang memiliki banyak manfaat kesehatan, seperti kandungan tinggi antioksidan, vitamin, dan mineral.

Namun bagi kulit, bawang ternyata juga kaya akan flavonoid, serta Vitamin A, C dan E.

Baca juga: Benarkah Bawang Putih Bisa Menyembuhkan Jerawat?

Dengan kandungan tersebut, bawang dapat membantu melindungi kulit kita dari ancaman sinar ultraviolet matahari.

Kandungan antioksidan dalam bawang juga bisa membantu membersihkan racun dalam darah dan membantu detoksifikasi tubuh.

Ini akan membawa dampak positif bagi kulit sekaligus mencerahkan kulit.

Sementara, kandungan sulfur dalam bawang bisa membantu menangkal radikal bebas dan mencegah penuaan dini pada kulit.

Bawang juga dinilai mampu menjadi pereda sejumlah masalah kulit, seperti infeksi, luka, peradangan, dan lainnya dengan kandungan antibakteri, antiseptik, dan antiinflamasi di dalamnya.

Vitamin C yang terkandung salam bawang juga bisa membantu menyamarkan noda dan pigmentasi kulit.

Baca juga: Tak Hanya Gurih, Bawang Merah Punya Segudang Manfaat

Cara penggunaan

Manfaat bawang untuk kulit tak hanya untuk di dalam (dengan dikonsumsi), tapi juga untuk di luar (dibubuhkan ke kulit).

Tentunyan konsumsi bawang bukanlah hal asing bagi kita, karena bawang banyak digunakan sebagai bumbu masakan.

Tapi, menggunakan bawang sebagai perawatan kulit dari luar mungkin masih menimbulkan tanya bagi sebagian orang. Terlebih pada bagian wajah. Masker bawang? Hmm.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com