Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meghan dan Harry "Kembali" ke California, Presiden Trump "Berkicau"

Kompas.com - 30/03/2020, 13:41 WIB
Glori K. Wadrianto

Editor

KOMPAS.com - Presiden Donald Trump menegaskan, Pemerintah Amerika Serikat tidak akan membayar biaya perlindungan keamanan untuk Pangeran Harry dan Meghan Markle, terkait kepindahan mereka ke California.

Duke dan Duchess of Sussex -seperti yang telah diberitakan, telah meninggalkan rumah sewaan mereka di Vancouver, Kanada.

Baca juga: Tinggalkan Vancouver, Meghan dan Harry Pindah ke Los Angeles

Mereka memakai penerbangan pribadi menuju Amerika Serikat pekan lalu, sebelum perbatasan antara kedua negara ditutup akibat penyebaran virus corona.

Menanggapi kabar tersebut, Presiden Trump yang memang dikenal memiliki hubungan yang kurang baik dengan Meghan Markle lalu berkicau di Twitter.

Baca juga: Meghan Markle Tak Ikut Sambut Presiden Trump di Istana Buckingham

Dia menulis, “Saya adalah teman baik dan pengagum Ratu dan Inggris."

“Harry dan Meghan, yang meninggalkan Kerajaan, dikabarkan akan tinggal secara permanen di Kanada.

“Sekarang mereka telah meninggalkan Kanada untuk AS. Maka, AS tidak akan membayar biaya perlindungan keamanan mereka. Mereka harus membayar! "

Seorang Jurubicara Harry dan Meghan, "Duke dan Duchess of Sussex tidak memiliki rencana untuk meminta sumber daya keamanan Pemerintah AS. Pengaturan keamanan  akan didanai secara pribadi dan telah disusun."

Kicauan Trump datang hanya beberapa hari sebelum pasangan itu secara resmi akan mundur sebagai bangsawan senior pada 31 Maret.

Namun, Istana Buckingham menolak mengomentari laporan bahwa pasangan itu sekarang berada di California.

Baca juga: Kate Middleton Pakai Cincin Putri Diana, Kenapa Bukan Meghan Markle?

Istana juga secara konsisten menolak mengomentari masalah keamanan yang melibatkan pasangan itu.

Harry, Meghan dan putra bayi mereka, Archie, disebut akan menetap dan mengisolasi diri di dekat Hollywood sesuai dengan langkah-langkah pencegahan penyebaran Covid-19.

Sebuah sumber mengatakan kepada Sun, pilihan tersebut telah "direncanakan untuk beberapa waktu sebelumnya. 

Selain itu, California adalah "tempat" Meghan, yang dikenal sebagai seorang mantan aktris. Dia tumbuh di sana, dan kini bakal menjadi tempat baru bagi keluarganya.

Sebelum menikah dengan keluarga kerajaan, Meghan menggambarkan Trump sebagai "misoginis" dan sosol yang "memecah belah". Kecaman itu dilontarkan selama masa kampanye Presiden 2016.

Baca juga: Hillary Clinton Realisasikan Komentar Misoginis dari Donald Trump

Meghan pun memberikan suaranya untuk Hillary Clinton, dan mengancam untuk pindah ke Kanada jika Trump menang.

Pertanyaan tentang siapa yang akan menanggung biaya keamanan pasangan ini sudah muncul sejak awal kepindahan mereka ke Kanada.

Apalagi, pasangan itu tidak akan lagi secara resmi mewakili Ratu Inggris, dan tidak lagi menggunakan gelar kehormatan mereka, serta akan menjadi mandiri secara finansial.

Pemerintah Kanada telah mengindikasikan, tidak akan membayar biaya keamanan pasangan tersebut, meskipun mereka adalah bagian dari negara Persemakmuran, di mana Ratu menjadi kepalanya. 

Bulan lalu Royal Canadian Mounted Police, yang memberikan perlindungan secara intermiten sejak pasangan itu pindah ke rumah sewaan di Pulau Vancouver pada bulan November, bulan lalu mengumumkan tidak akan memperpanjang jasa itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com