Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jam Tangan Joe Biden dan Cermin "Kesederhanaan" Para Presiden AS

Kompas.com - 21/10/2020, 18:48 WIB
Gading Perkasa,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber DMarge

Sebagai catatan, Johnson adalah Presiden AS pertama yang mengenakan Rolex Day-Date di pergelangan tangannya.

Kala itu, banyak orang mengidentikkan Day-Date sebagai jam tangan Presiden.

Apalagi, di tahun 1966, Rolex membuat iklan Day-Date dan menggambarkan hubungannya dengan Gedung Putih.

Baca juga: Rolex Daytona John Player Special Laku Dilelang Seharga Rp 22 Miliar

Dari situlah, sejarah Day-Date mendapat predikat sebagai jam tangan khusus Presiden lahir.

Namun sebagian besar presiden AS di era modern -kesannya, menghindari jam tangan tersebut.

Tren ini dimulai oleh Bill Clinton. Sebelum dia menjabat sebagai Presiden, perusahaan jam Rolex mempunyai tradisi memberi hadiah jam tangan Day-Date yang didesain khusus untuk setiap Presiden AS terpilih.

Namun, tradisi itu dihentikan sejak Bill Clinton menjabat. Sebaliknya, Clinton memakai jam Timex Ironman Triathlon senilai 39 dollar AS atau hanya sekitar Rp 570.000.

Pengganti Clinton, George W. Bush, juga mengenakan jam tangan Timex model Indiglo dengan label harga yang sama seperti milik Clinton.

Obama juga mempunyai arloji yang relatif murah, kronograf Jorg-Grey JG6500 seharga 750 dollar AS atau hampir Rp 11 juta, yang dia terima sebagai hadiah dari Secret Service pada 2007.

Memang, begitu masa jabatan mereka usai, beberapa dari mereka mulai menunjukkan koleksi jam tangan mewah.

Seperti Clinton, yang memperlihatkan jam tangan Panerais setelah tidak lagi menjadi presiden, dan Obama yang menunjukkan dia mengenakan jam tangan Rolex Cellini.

Tapi kembali lagi, di saat mereka masih menjadi Presiden, memakai jam tangan yang mencolok bukan gaya yang lazim.

Jam tangan Omega Seamaster milik Biden memang terlihat mewah, jika dibandingkan Timex yang dipakai Clinton dan Bush, namun masih terkesan sederhana.

Khususnya jika arloji tersebut dibandingkan jam dari merek seperti Patek Philippe atau Audemars Piguet.

Bahkan saingannya saat ini, Presiden AS Donald Trump secara mengejutkan tidak terlalu memperlihatkan selera yang tinggi pada jam tangan.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com