Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Angkat "Local Story", Lumine Gandeng Cover Me Not dan Ghea Resort by Amanda Janna

Kompas.com - 18/03/2022, 22:52 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Chyntia Wirjono dari Local Story dan Pop Up Event mengatakan, pihaknya tidak sembarangan mengajak brand lokal Indonesia sebagai retail partnership.

Lumine punya standar khusus bagi brand lokal Indonesia. Dan, Lumine melakukan kurasi terhadap setiap brand.

"Kalau dari kita untuk mengkurasi brand itu mereka harus punya very unique story telling," ujar Chyntia.

"Harus ada koleksi yang unik dan belum ada di Indonesia dan di dunia karena membuat sesuatu yang benar-benar baru," katanya.

Lebih lanjut, Ariela Sanger selaku Lumine Representative menjelaskan bahwa pihaknya juga mencari brand lokal Indonesia yang sesuai dengan taste store-nya.

Standar yang tidak kalah penting lainnya adalah brand yang diajak berkolaborasi harus memiliki produk yang sepadan dengan brand yang ada di Jepang.

"Kalau dari Lumine kita juga tidak asal pilih untuk brand-brand yang mau join. Yang kita ke depankan itu quality story harus ada," jelas Ariela.

Sebelum berkolaborasi dengan Cover Me Not X Ghea Resort by Amanda Janna, Local Story di Lumine sudah berjalan selama empat kali.

Dimulai dengan chapter I pada Oktober 2021 dengan memilih Sukkha Citta, The Story Of, dan Masou Atelier

Pada chapter ke-4 ini, Local Story Lumine dengan Cover Me Not X Ghea Resort mengusung tema keindahan alam Borneo.

Keduanya ingin memberikan awareness kepada masyarakat luas tentang pelestarian alam Indonesia, terutama pelestarian hewan langka dan terancam punah, seperti Gajah Kerdil Borneo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com