Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 26/05/2022, 06:41 WIB
Anya Dellanita,
Sekar Langit Nariswari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Suhu lemari es yang tepat tentu akan berperan besar dalam menjaga keawetan makanan di dalamnya.

Dalam suhu yang tepat, lemari es akan menjaga makanan tetap dingin dan aman dikonsumsi selama beberapa hari, minggu, atau bulan dengan memperlambat pertumbuhan bakteri.

Namun, jika suhu lemari es menjadi terlalu tinggi, bakteri pun akan mulai tumbuh dan makanan bisa rusak lebih cepat.

Baca juga: Perlu Tahu, 7 Tips Mudah Bersihkan dan Menata Lemari Es

Jadi, berapa suhu lemari es yang tepat untuk menjaga kelangsungan hidup makanan ini?

Dilansir dari Real Simple, Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA) merekomendasikan agar lemari es kita tetap ada di suhu di bawah 4,4°C dan freezer ada di suhu -17° C.

Kendati demikian, lemari es ideal sebenarnya ada di suhu yang cukup rendah, yaitu sekita 1,7 hingga 3.3°C.

Pasalnya, suhu ini dapat membuat makanan sangat dingin hingga hampir beku. Namun di saat yang sama, suhu ini tidak akan membuat makanan kita membeku.

Lalu, suhu di atas 1,6° hingga 1,8°C juga bisa dianggap terlalu tinggi, terutama jika pengukur suhu lemari es tidak akurat.

Kisaran suhu tersebut bisa dianggap terlalu dingin sehingga makanan akan membeku itu pun membusuk lebih cepat dan mengakibatkan beberapa masalah perut karena bakteri, seperti Salmonella dan E. coli.

Baca juga: Daftar Buah dan Sayuran yang Boleh dan Tidak Boleh Disimpan di Kulkas

Sementara itu, Real Simple mengatakan, suhu freezer terbaik adalah sekitar minus 17 derajat Celcius, kecuali kita memasukkan makanan yang lebih hangat ke dalamnya.

Lalu, perlu diingat bahwa membuat freezer terlalu dingin dapat meningkatkan tagihan listrik dan membuat makanan kehilangan kelembapan dan rasanya.

Banyaknya bunga es dalam freezer juga bisa menjadi tanda bahwa freezer berada dalam suhu terlalu dingin. Jadi, berhati-hatilah.

Cara mengukur suhu yang akurat

Sayangnya, tidak semua pengukur suhu lemari es akurat meski kita sudah berusaha memastikanya.

Lalu, tidak jarang pula suhu lemari es menjadi beberapa derajat lebih tinggi dari yang kita tetapkan.

Kondisi ini bisa diperparah dengan tidak ditampilkannya suhu di beberapa lemari es.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com