Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 08/09/2022, 07:58 WIB
Sekar Langit Nariswari

Penulis

Sumber Vogue

KOMPAS.com - Michelle Obama dianggap sebagai salah satu first lady paling stylist dalam sejarah.

Ia tak pernah gagal tampil anggun sekaligus modis dalam berbagai kesempataan kala mendampingi suaminya, Barack Obama.

Pilihan fashionnya unik sekaligus menampilkan seleranya yang berkelas dan layak dijadikan inspirasi.

Hal ini kembali dibuktikannya saat kembali ke Gedung Putih untuk menghadiri upacara peresmian potret dirinya dan suaminya, hari ini waktu setempat.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Michelle Obama (@michelleobama)

Dalam acara yang juga dihadiri oleh Presiden AS, Joe Biden dan Jill Biden itu, Michelle Obama tampil menawan dengan gaun sutra ombre krep berlipit ungu dan merah.

Baca juga: Rayakan Mothers Day, Michelle Obama Dedikasikan Pameran untuk Ibunya

Gaunnya menjuntai hingga ke pergelangan kaki yang melambai-lambai karena teksturnya yang begitu ringan.

Wanita yang juga berprofesi sebagai pengacara ini menata rambutnya dengan sanggul rendal di tengkuk dengan belahan samping.

Busananya itu merupakan karya desainer langganannya, Christy Rilling yang dipadukan dengan anting gantung berlian dan sepatu pump hak tinggi berwarna merah menyala.

Gaunnya yang cerah itu tentunya memberikan kesegaran tersendiri dalam acara formal yang menandai kembalinya jebolan Universitas Harvard itu ke Gedung Putih sejak 2017.

Dalam acara itu, publik juga bisa menyaksikan potret Barrack Obama yang merupakan karya pelukis fotorealistik Robert McCurdy.

Halaman:
Sumber Vogue
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com