Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Cuma Lebih Rewel, Kenali 5 Tanda Batita Mengalami Sakit Gigi

Kompas.com - 23/02/2023, 17:00 WIB
Dinno Baskoro,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Kemungkinan anak tengah mengalami infeksi gigi dan kondisi tersebut perlu mendapatkan penanganan lebih lanjut oleh dokter gigi.

Baca juga: 5 Penyebab Sakit Gigi pada Anak dan Cara Mencegahnya 

3. Anak terlalu sering mengunyah

Anak yang sedang tumbuh gigi bisa membuatnya mengalami perubahan perilaku.

Meski seringnya tidak menimbulkan rasa sakit, tapi bagi sebagian anak dapat mengalami proses tumbuhnya gigi yang disertai nyeri.

Hal itu lantas memicu sejumlah perubahan seperti air liur berlebihan, selalu mengunyah apapun yang dia genggam hingga rewel yang tidak seperti biasanya.

4. Anak mengalami gejala sinus

Tidak sedikit anak dengan masalah sinus juga mengalami sensitivitas pada giginya.

Nyeri pada gigi pun sering muncul dan biasanya dirasakan pada gigi belakang atas dan umumnya disertai dengan gejala infeksi sinus seperti pilek dan nyeri di sekitar mata.

Jika anak memiliki gejala itu, coba berikan obat sinus yang sudah diresepkan dokter untuk mengobati sakit gigi.

Tapi ketika anak masih mengalami rewel atau menangus saat mengunyah atau minum, atau disertai bengkak di sekitar rahangnya, mungkin ada gigi berlubang atau infeksi gigi.

5. Anak sering menggosok bagian wajah

Anak-anak yang sedang merasakan sakit gigi seringkali menggosok bagian wajah yang terasa tidak nyaman.

Paling sering adalah menggosok pipi kiri atau kanan, sekitar rahang dan sekitar telinga.

Ketika anak mengalami tanda tersebut, coba periksa bagian dalam mulutnya. Mungkin saja ada sisa makanan tersangkut atau giginya mengalami infeksi.

Setelah itu bantu anak menyikat gigi atau membersihkan gigi dengan benang atau dental floss untuk memastikan sisa makanan tidak tersangkut lagi.

Jika rasa sakit dan bengkak terus berlanjut atau ada perubahan warna pada giginya, menghubungi dokter gigi anak merupakan langkah penanganan yang tepat.

Baca juga: 6 Cara Mengatasi Sakit Gigi Setelah Ditambal 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com