Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 06/06/2024, 20:20 WIB
Devi Pattricia,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Selain itu, kamu juga bisa mendapatkan bonus produk ataupun merchandise gratis setelah pembelian. Namun hal ini hanya berlaku di beberapa booth saja.

5. Ajak anak bermain

Pengunjung yang membawa sang buah hati ke Jakarta X Beauty bisa menghiburnya bermain di playground yang terletak di Cendrawasih Room 3, persis di sebelah Beseri Spa.

Tak jarang para orangtua mengajak si kecil bermain terlebih dahulu, sebelum melanjutkan kunjungan ke berbagai booth.

Baca juga: 7 Hal yang Bisa Dibeli Saat Mengunjungi Jakarta X Beauty

Adapun beberapa mainan yang disewakan dengan durasi tertentu.

6. Salon bar

Pengunjung yang tak sempat untuk styling rambut sebelum berangkat ke Jakarta X Beauty bisa menyambangi booth Tresmme. Sebab, di sana pengunjung bisa mendapatkan hair styling secara gratis.

Tenang saja, pengunjung akan dibantu oleh beberapa hairstylist handal yang bisa meningkatkan penampilan rambut kamu.

Selain itu, kamu juga bisa menjelaskan kepada hair stylist yang bertugas mengenai model styling apa yang diinginkan.

Baca juga: Jakarta X Beauty 2024 Targetkan 130.000 Pengunjung dalam 4 Hari Acara

7. Hair check

Bukan cuma kulit wajah saja yang bisa dilakukan pemeriksaan, akan tetapi rambut juga bisa loh.

Segala permasalahan rambut kamu bisa dideteksi menggunakan alat yang bisa melihat langsung kondisi kulit kepala dan juga batang rambut.

Kalau penasaran dengan pengalaman hair check, kamu bisa kunjungi booth Rodda. Di sana akan ada petugas yang mengarahkan serta menjelaskan secara rinci terkait kondisi rambut kamu.

8. Donasi skincare tidak terpakai

Para pecinta skincare pasti pernah mencoba berbagai produk skincare tapi ternyata tidak cocok di kulit.

Daripada dibuang sia-sia ataupun dibiarkan expired di rumah, pengunjung bisa bawa skincare tersebut ke Jakarta X Beauty.

Pengunjung bisa datangi booth Female Daily Studio sambil membawa produk skincare yang tak terpakai.

Pastikan produk skincare tersebut belum melewati batas kadaluwarsa. Nantinya produk tersebut akan di daur ulang agar tidak menjadi limbah kosmetik.

Baca juga: Pesta Diskon Produk Kecantikan di Jakarta X Beauty


 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by KOMPAS Lifestyle (@kompas.lifestyle)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com