Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inspirasi Taman Gantung Hemat Tempat, Bisa Bikin Sendiri

Kompas.com - 23/02/2022, 14:58 WIB
Anya Dellanita,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Banyak orang yang ingin membuat rumah mereka nampak asri dan hijau. Sayangnya, tak semua orang memiliki lahan yang luas untuk menanam berbagai tanaman.

Namun tidak perlu kecewa. Jika tak memiliki lahan luas, buat saja taman gantung (hanging garden), seperti yang dilakukan presenter dan ahli botani James Wong.

Ya, pada Senin (21/2/2022) lalu, James membagikan taman gantung DIY (Do It Yourself/buatan sendiri) lewat akun Instagram pribadinya.

Hasilnya, jadi sebuah taman mungil yang hemat tempat.

Menariknya, ternyata James hanya menggunakan rak sederhana dari Ikea untuk membuat taman gantungnya. Dia juga menunjukkan caranya membuat rak tersebut di Instagram.

Menggunakan dua rak terapung yang diposisikan tidak sejajar satu sama lain, James menciptakan rak gantung multi-level yang dapat dengan mudah direplikasi di rumah-rumah lainnya.

Baca juga: Ingin Gantung Tanaman Hias di Rumah? Pertimbangkan ini

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by James Wong ??? (@botanygeek)

Setelah itu, James menempatkan trailing plant (tanaman rambat) kecil di rak di samping print bertema alam yang dibingkai dengan kayu alami.

Taman gantung ini sangat ideal untuk rumah mungil karena dapat menghemat ruang lantai dan permukaan.

Penggabungan tanaman dan dinding itu dapat membantu membawa nuansa kehidupan dan alam ke dalam ruangan.

James mengungkapkan bahwa rak yang dia gunakan bisa dibeli secara online hanya dengan harga 5 pounsterling atau sekitar Rp 97 ribu untuk rak berukuran 55cm dan 9 poundsterling atau sekitar Rp 175 ribu untuk rak berukuran 115 cm.

Rak itu juga tersedia dalam enam warna, termasuk rak putih yang dimiliki James.

Selain membagikan foto taman gantung DIY-nya, James juga mengunggah foto yang merinci nama-nama tanaman dari varietas yang dia sertakan, yaitu huperzia goebelii, platycerium superbum, columnea arguta dan huperzia squarrosa.

Sebagian tanaman hias daun tak hanya cantik tetapi juga mudah dirawat. SHUTTERSTOCK/PIXEL-SHOT Sebagian tanaman hias daun tak hanya cantik tetapi juga mudah dirawat.
“Jika Anda kehabisan ruang untuk menanam tanaman, saya menemukan beberapa rak sederhana yang dapat menciptakan space baru dalam suatu ruangan,” tulis James yang mengatakan bahwa dia tinggal dengan 500 houseplant dalam rumahnya.

“Saya ingin menanam sedikit taman gantung epifit yang hidup menempel di pohon-pohon di Asia Tenggara, sehingga ketika saya bangun saya bisa berpura-pura sedang tidur siang di hutan,” ujarnya saat menjelaskan inspirasi taman gantung DIY-nya.

Baca juga: 8 Tanaman Gantung Indoor yang Cocok untuk Interior Rumah

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com