Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Untuk Skin Care, Sarah Sechan Selalu Lihat Bahan Dasar Produk

"Saya sebetulnya enggak suka pakai makeup. Pas kerja aja (pakai)," ujar Sarah di sela peluncuran rangkaian Roots of Strength oleh The Body Shop di Restoran Seribu Rasa, Jakarta Pusat, Kamis (15/3/2018).

Namun, ia memiliki jadwal syuting acara yang cukup padat sehingga terpaksa sering ber-makeup. Karena jadwal yang padat tersebut, Sarah pun mementingkan perawatan kulit ekstra agar wajahnya tetap terjaga.

Ia pun tetap selektif dalam memilih produk perawatan kulit meski kulitnya tergolong cocok dengan merek apa saja.

"Kulit saya bisa dibilng kulit badak, bisa pakai apa saja. Tapi enggak jerawatan lho," tuturnya sambil menunjukkan kulit wajahnya.

Sarah juga cukup cermat dalam melihat bahan dasar dari produk yang digunakannya. Salah satunya The Body Shop. Ia mengaku menggunakannya sejak lama karena produk tersebut ramah lingkungan dan tidak bereksperimen menggunakan binatang dalam mengetes produk.

"Kalau memilih produk, kita juga harus liat ingredientsnya. Kalau enggak jelas jangan pakai," kata dia.

Untuk perawatan sendiri, Sarah selalu rutin membersihkan wajah dengan rangkaian cleanser. Diikuti dengan lotion, tonic dan serum agar kelembaban wajah terjaga.

"Lalu Bismillahirrahmanirrahim. Supaya pas bangun pagi lebih cantik dari kemarin," selorohnya.

https://lifestyle.kompas.com/read/2018/03/16/092000920/untuk-skin-care-sarah-sechan-selalu-lihat-bahan-dasar-produk

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke