Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

6 Manfaat Minyak Zaitun untuk Wajah

Menurut Verywell Health, minyak zaitun adalah minyak kaya nutrisi yang terbuat dari perasan buah zaitun.

Minyak zaitun kaya akan lemak tak jenuh tunggal yang sehat dan antioksidan, yang dapat bermanfaat bagi kulit ketika dioleskan langsung.

Manfaat minyak zaitun untuk wajah termasuk meningkatkan kelembapan kulit, memberikan efek anti-penuaan, membantu mengatasi kerusakan kulit akibat paparan sinar matahari, dan lainnya.

Untuk mendapatkan manfaat minyak zaitun untuk wajah, kita bisa mengaplikasikannya sendiri atau mencari produk perawatan kulit yang mengandung minyak zaitun, seperti pembersih wajah atau losion.

Manfaat minyak zaitun untuk wajah

Beberapa potensi manfaat minyak zaitun untuk wajah antara lain:

Menurut Medical News Today, minyak zaitun antioksidan dalam minyak zaitun dapat mencegah oksidasi.

Oksidasi adalah proses yang dapat menghasilkan radikal bebas, yaitu bahan kimia yang berpotensi merusak sel dan dapat berkontribusi pada perkembangan kanker.

Ketika diaplikasikan pada kulit wajah, antioksidan dapat mencegah penuaan dini.

Beberapa penelitian juga menunjukkan bahwa mengaplikasikan minyak zaitun pada kulit setelah terpapar sinar matahari dapat membantu melawan sel-sel penyebab kanker.

Dalam studi tersebut, para ilmuwan mengoleskan minyak ke kulit tikus yang telah terpapar sinar ultraviolet (UV) berbahaya.

Pertumbuhan tumor lebih rendah secara signifikan pada tikus yang pada kulitnya diaplikasikan minyak zaitun dibandingkan dengan tikus yang tidak.

Para ilmuwan perlu melakukan lebih banyak penelitian terkait hal ini untuk memahami efek sifat antioksidan minyak zaitun pada kulit manusia.

Minyak zaitun mengandung vitamin A, D, E, dan K yang larut dalam lemak. Beberapa vitamin ini mungkin dapat memberikan manfaat lebih bagi kulit, termasuk mengurangi stres oksidatif pada kulit, sehingga mencegah penuaan dini, dan membantu mengatasi masalah kulit tertentu.

Misalnya, penggunaan minyak vitamin E secara topikal sudah sejak lama membantu mengobati berbagai kondisi kulit, termasuk psoriasis dan eksim.

Sementara itu, ahli kimia kosmetik dan pendiri merek perawatan kulit Hop & Cotton mengatakan kepada Byrdie bahwa minyak zaitun membantu melembapkan kulit dengan mengurangi risiko kehilangan air pada kulit.

Kondisi tersebut membantu meningkatkan kandungan air pada kulit, sehingga meningkatkan kesehatan kulit dan membantu wajah tampak lebih sehat dan segar.

Manfaat minyak zaitun untuk wajah salah satunya adalah karena memiliki sifat anti-bakteri.

Namun, hanya ada sedikit penelitian yang menguatan kemampuan minyak zaitun untuk mengendalikan bakteri pada kulit.

Satu studi kecil melihat efek penggunaan minyak zaitun dan minyak kelapa pada bakteri Staphylococcus aureus pada kulit.

Hasil menunjukkan bahwa kedua minyak tersebut menunjukkan sifat antibakteri, tetapi minyak kelapa murni lebih efektif dalam menghilangkan bakteri.

Meski begitu, minyak zaitun terkadang dapat digunakan untuk mengobati infeksi bakteri pada kulit.

Ini juga dapat meningkatkan penyembuhan pada borok kaki yang disebabkan oleh diabetes tipe 2.

Menurutnya, antioksidan dan squalene dari minyak zaitun yang menghidrasi bisa membantu melembapkan kulit tipis di area mata dan menambah nutrisi pada bulu mata dengan cara yang sama seperti kondisioner bekerja pada rambut.

Minyak zaitun memang dapat mengangkat riasan wajah dan memindahkan residu yang larut dalam minyak di kulit, seperti produk riasan dan sebum. Namun, minyak zaitun tidak dapat menghilangkannya dari permukaan kulit.

Kita memerlukan surfaktan untuk membersihkan wajah secara maksimal. Untuk itu, untuk membersihkan wajah secara menyeluruh, penting untuk melakukan tahapan pembersihan berikutnya menggunakan sabun wajah.

Dokter kulit terseritifkasi badan, Sandy Skotnicki mengatakan, sifat anti-inflamasi yang ditemukan dalam minyak zaitun dapat membantu penyembuhan luka.

Dia menjelaskan, triterpen yang terkandung di banyak minyak tumbuhan, khususnya minyak zaitun, dapat membantu banyak reaksi biologis seperti yang diperlukan untuk penyembuhan luka, yakni migrasi sel, proliferasi sel, dan deposisi kolagen.

Kandungan tersebut membantu meningkatkan perbaikan luka dengan mengurangi lamanya waktu untuk penutupan luka.

  • Menggunakan produk yang mengandung minyak zaitun

Saat ini kita banyak menemukan produk perawatan kulit mengandung minyak zaitun, seperti pada pembersih wajah, sabun, dan pelembap.

  • Mengaplikasikan langsung minyak zaitun ke wajah

Pilih minyak zaitun extra-virgin berkualitas tanpa bahan kimia tambahkan.

Kemudian, oleskan sedikit minyak pada kulit yang sudah dibersihkan sebagai pelembap dan seka wajah menggunakan handuk bersih.

Menghilangkan minyak berlebih dari wajah penting untuk mencegah minyak menyumbat pori-pori dan memicu pertumbuhan jerawat.

Kita bisa menggunakannya ketika kulit dalam kondisi kering.

Minyak zaitun membantu mengunci kelembapan, jadi gunakan setelah memakai lotion dan sebelum riasan.

Jika kita menggunakan tabir surya setiap hari setiap pagi, oleskan lapisan tipis minyak zaitun tepat sebelum tabir surya.

Baik menggunakan produk mengandugn minyak zaitun maupun mengoleskannya langsung, selalu lakukan tes terlebih dahulu pada area kecil kulit kita.

Agar dapat mendapatkan manfaat minyak zaitun untuk wajah, kita tentu perlu memastikan terlebih dahulu bahwa kulit kita cocok menggunakannya.

Aplikasikan beberapa tetes minyak zaitun ke kulit dan perhatikan reaksinya.

Jika setelah satu atau dua hari tidak menunjukkan reaksi, kemungkinan kita aman menggunakannya di area kulit yang lebih luas.

Kelebihan minyak pada kulit bisa menyebabkan pori-pori tersumbat dan menyebabkan jerawat. Minyak zaitun juga mungkin mengiritasi kulit.

Menurut Verywell Health, sebuah studi pada 2012 menemukan bahwa mengaplikasikan minyak zaitun secara topikal berisiko merusak sawar (barrier) kulit, menyebabkan kulit menjadi sensitif dan memicu dermatitis atopik.

Jadi, tetaplah berhati-hati ketika menggunakan minyak zaitun untuk wajah jika memiliki kulit sensitif atau kulit rentan berjerawat.

Minyak zaitun juga sebaiknya tidak digunakan untuk kulit anak.

https://lifestyle.kompas.com/read/2021/10/08/110320920/6-manfaat-minyak-zaitun-untuk-wajah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke