Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

11 Tempat Persembunyian Kutu Busuk yang Jarang Disadari

KOMPAS.com - Rumah yang seharusnya nyaman dihuni dapat mengusik ketenangan penghuninya ketika kutu busuk mulai menyerang.

Pasalnya, ulah dari serangga super kecil ini dapat menyebabkan gatal-gatal dan bercak kemerahan pada kulit yang sering dikira gigitan nyamuk.

Kutu busuk yang bisa bersarang di rumah adalah serangga berukuran sebiji apel dengan tubuh berbentuk pipih dan warnanya kecokelatan.

Kutu busuk termasuk parasit eskternal yang artinya dapat mengisap darah inangnya, seperti manusia, sebagai sumber makanannya.

Tempat persembunyian kutu busuk

Meski ukurannya kecil, kutu busuk sebaiknya tidak diremehkan siapa pun karena dapat menimbulkan gatal-gatal secara berkepanjangan.

Belum lagi, serangga yang satu ini dapat berpindah-pindah dengan cepat sehingga keberadaannya sulit diketahui orang.

Nah, agar orang terhindar dari gigitan kutu busuk, mereka wajib mengetahui beberapa tempat yang dijadikan persembunyian serangga ini.

Ada apa saja? Berikut daftarnya.

1. Kamar hotel

Kamar hotel ternyata menjadi tempat yang disukai oleh kutu busuk yang disebut juga kutu kasur untuk bersembunyi.

Tak hanya itu, kutu busuk memanfaatkan kamar hotel untuk berpindah-pindah dengan cara menempel di koper, tas, atau pakaian.

Serangga super kecil ini dapat menghuni kamar hotel karena tempat ini menawarkan kehangatan, darah, dan karbon dioksida yang disukai mereka.

Ketiga hal tersebut bisa diperoleh kutu busuk ketika orang tidur di kamar hotel.

Karena alasan inilah siapa pun yang berencana menghabiskan malam di hotel sebaiknya memeriksa kamarnya dengan seksama.

Pastikan juga tidak menaruh pakaian, tas, atau koper di atas tempat tidur supaya kutu busuk tidak menempel.

2. Koper

Bermula dari kamar hotel, kutu busuk dapat berpindah ke koper yang biasa digunakan untuk membawa pakaian atau barang lainnya.

Untuk mencegah kutu busuk menempel, koper sebaiknya ditaruh di kamar mandi, kursi, atau meja hotel -hindari meletakkannya di tempat tidur.

Di sisi lain, studi yang dipublikasikan di Scientific Reports mendapati temuan bahwa kutu busuk tertarik pada pakaian kotor.

Jadi, sebaiknya pakaian kotor langsung dibungkus secara terpisah ketika di hotel dan langsung dicuci setibanya di rumah.

3. Funitur

Kutu busuk memang disebut juga kutu kasur.

Tapi, bukan berarti serangga pengisap darah ini hanya bersembunyi di tempat tidur.

Pasalnya, kutu busuk dapat bersembunyi di jahitan kursi, sofa, bantal, lipatan korden, dan sambungan laci.

4. Dinding

Menurut Badan Perlindungan Lingkungan AS (EPA), kutu busuk yang telanjur "menginvasi" rumah dapat bersembunyi di stop kontak atau di balik wallpaper.

Tak hanya itu, kutu busuk bisa memanfaatkan hiasan dinding dan sudut langit-langit dan dinding untuk bersembunyi.

5. Perpustakaan

Walaupun kurang umum terjadi, kutu busuk ternyata dapat memanfaatkan perpustakaan untuk bersembunyi.

Seperti dilaporkan di AS pada tahun 2015 ketika 17 persen pembasmi hama menemukan kutu busuk di perpustakaan.

Persentase tersebut meningkat dari 12 persen pada tahun 2013 dan 8 persen pada tahun 2011.

Untuk mencegahnya, orang perlu membolak-balik buku sebelum dibaca dan memeriksa punggungnya supaya kutu busuk tidak menempel.

6. Bioskop

Bioskop merupakan salah satu tempat untuk melepas penat.

Tapi, tempat ini berisiko menularkan kutu busuk kepada penonton.

Untungnya, EPA menyampaikan bahwa penyebaran kutu busuk di perpustakaan tidak umum terjadi -seperti di perpustakaan.

7. Toko pakaian

Kutu busuk yang menempel pada dompet, tas, atau barang lain dapat berpindah ke toko pakaian dan bersembunyi di tempat ini.

Ketika toko pakaian sudah disusupi kutu busuk, serangga ini dapat bersembunyi di ruang ganti karyawan, kamar pas, atau perabot berlapis kain lainnya.

Supaya kutu busuk tidak terbawa ke rumah, pakaian yang sudah dibeli sebaiknya diperiksa terlebih dulu, dicui, dan dikeringkan dengan suhu panas.

8. Transportasi umum

Kutu busuk ternyata dapat bersembunyi di bus, kereta api, dan transportasi umum lainnya setelah menempel dari penumpang.

9. Kantor

Kantor adalah tempat persembunyian lain dari kutu busuk yang jarang diketahui orang.

Untuk mencegah barang-barang dihinggapi kutu busuk, sebaiknya barang-barnag di kantor disimpan dalam wadah plastik tertutup.

Cara lainnya adalah mencuci dan mengeringkan pakaian yang digunakan ngantor supaya kutu busuk tidak menyebar di rumah.

10. Sekolah dan tempat penitipan anak

Ahli entomologi Michael F. Potter mengatakan, kutu busuk dapat bersembunyi di sekolah dan tempat penitipan anak.

Kutu busuk dapat menyebar di dua lokasi itu melalui siswa, guru, atau karyawan yang bekerja dari rumahnya.

11. Fasilitas medis

Fasilitas medis yang menyediakan tempat bagi pasien untuk berbaring dapat disusupi oleh kutu busuk.

National Pest Management Association menyampaikan, 33 persen pembasmi hama menemukan kutu busuk di ruangan dokter atau klinik rawat jalan.

Sementara kasus penemuan kutu busuk di rumah sakit sebesar 36 persen dan 59 persen lainnya di panti jompo.

https://lifestyle.kompas.com/read/2022/10/14/141222520/11-tempat-persembunyian-kutu-busuk-yang-jarang-disadari

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke