Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

12 Buah Paling Sehat untuk Dikonsumsi Menurut Pakar

KOMPAS.com - Jika bicara soal camilan sehat, biasanya buah-buahan menjadi makanan yang paliung sering disebut.

Tidak aneh memang. Sebab, banyak jenis buah-buahan yang menawarkan berbagai vitamin, mineral, serat, dan antioksidan alami yang menyehatkan.

Namun dari sekian banyak jenis buah-buahan yang ada, kira-kira buah mana yang paling sehat untuk dikonsumsi?

Untuk mengetahuinya, simak pendapat dokter dan ahli nutrisi yang dikutip dari Real Simple, berikut ini.

“Aku sangat merekomendasikan konsumsi alpukat untuk kesehatan jantung, karena mengonsumsi makanan kaya kalium seperti alpukat dapat membantu menurunkan kadar sodium,” ujar ahli diet dan pemilik dari Plant Based with Amy, Amy Gorin, MS, RDN.

Lalu, ahli diet dan pengembang resep di Cheerful Choices, Mackenzie Burgess, RDN pun mengatakan bahwa alpukat kaya akan serat, lemak sehat dan antioksidan, sehingga baik untuk jantung dan kekebalan tubuh.

Alpukat juga cukup serbaguna, dapat dikonsumsi dengan cara diiris, dijadikan selai, atau ditumbuk di atas roti panggang. Selain itu, alpukat juga bisa dijadikan smoothies atau ditambahkan ke salad dessing.

“Faktanya, sebuah studi baru yang diterbitkan di Food & Function menemukan bahwa mengonsumsi sekitar 125gram blueberry segar setiap hari dapat meningkatkan fungsi endotel yang membantu menjaga pembuluh darah berjalan dengan lancar, membuatnya penting untuk kesehatan jantung,” ujarnya.

Burgess pun mengatakan bahwa ia juga senang menyimpan applesauce (selai apel) di rumahnya untuk menjaga kesehatan otak.

“Apel dalam bentuk selai ini memiliki semua nutrisi yang ada pada sebuah apel sekaligus memiliki beberapa kandungan yang menyehatkan otak, seperti omega-3 (DHA dan EPA) dan kolin,” ujarnya.

Sebab, buah beri ini kaya akan vitamin C yang dapat membantu mendukung produksi kolagen dan melindungi kulit dari penuaan dengan melawan radikal bebas dan menghentikan stres dan kerusakan oksidatif.

“Asam ellagic adalah polifenol utama dalam raspberry, yang membantu mengurangi dampak negatif estrogen beracun, yaitu 4-hidroksi-17ß-estradiol, 4E2, yang berhubungan dengan kanker terkait estrogen,” ujarnya.

“Dengan karbohidrat di dalamnya yang tinggi, pisang bisa menjadi sumber energi yang praktis dan kaya akan kalium yang baik untuk kesehatan jantung dan alkalinitas. Cocok dibawa ke gym atau jadikan bekal untuk jalan-jalan,” ujarnya.

Selain itu, pisang juga bisa jadi solusi tepat bagi para orangtua yang menginginkan camilan sehat.

Buah yang bisa dimanfaatkan untuk detox ini juga dapat mengurangi peradangan dan menstimulasi pencernaan.

Untuk menggunakannya sebagai peningkat imun, campurkan saja jus lemon dengan air hangat dan jahe.

Kita juga bisa menggunakan lemon sebagai garnish atau ditambahkan ke berbagai masakan seafood, pasta, salad, dan masih banyak lagi.

Menariknya lagi, kita bisa menikmatinya dengan banyak cara, mulai dari membekukan irisan semangka sebelum menjadikannya smoothie, hingga dinikmati begitu saja.

Belum lagi, semangka juga kaya akan vitamin dan memiliki karotenoid serta likopen yang baik untuk kesehatan mata, jantung, serta mencegah kanker.

Kurma yang menjadi salah satu bagian dari diet Mediterania ini dikenal kaya serat, sehingga dapat membuat kita kenyang lebih lama.

Lalu bukan hanya itu, kurma juga kaya akan kalium, kalsium, magnesium, selenium, dan mineral lainnya yang tak kalah bermanfaat.

“Buah ini kaya akan air dan rendah karbohidrat, menghadirkan nutrisi besar dengan kalori sangat rendah,” ujar Barnes.

Cara menikmatinya pun fleksibel. Kita bisa memakannya langsung memasukannya ke dalam salad, hingga membuatnya menjadi smoothie.

“Ceri kaya akan serat, kalium, vitamin C, serta berbagai vitamin dan mineral lain!” kata Barnes.

Selain itu, nanas juga kaya akan tembaga, thiamin, folat dan potasium, namun tetap rendah lemak.

Lalu menariknya lagi, irisan nanas tetap bisa jadi dessert yang baik meski mengandung gula alami.

Buah blackberry mengandung kadar antioksidan anthocyanin, yang tinggi, sekaligus banyak vitamin C, vitamin K, mangan, dan serat di dalamnya.

Untuk mengonsumsinya, kita hanya perlu mencuci dan langsung memakannya begitu saja.

Namun, kita bisa juga lho memasukannya ke dalam salad, membuatnya tambah sedap dan bernutrisi.

https://lifestyle.kompas.com/read/2023/06/10/060000420/12-buah-paling-sehat-untuk-dikonsumsi-menurut-pakar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke