Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

24 Hours of Le Mans, LeBron James Pakai Jam Tangan Nautilus Langka

KOMPAS.com - Sebagai pemain NBA aktif pertama yang mencapai status miliuner, LeBron James tampaknya mulai menghargai kekayaan yang dia miliki.

Sebelumnya, James sering dianggap "pelit" oleh rekan sejawat di NBA. Ia lebih senang mendengarkan musik dengan iklan ketimbang membayar untuk berlangganan premium.

Namun beda ceritanya saat ia menyaksikan balapan 24 Hours of Le Mans beberapa waktu lalu.

Pemilik nomor punggung 6 di LA Lakers ini memamerkan salah satu koleksi jam tangannya di acara tersebut: Patek Philippe Tiffany Nautilus 5711.

Diperkirakan, nilai dari Nautilus 5711 itu tidak kurang dari Rp 37,9 miliar.

Tiffany Nautilus 5711 dial biru termasuk jam tangan langka yang menjadi buruan banyak orang pada tahun lalu.

Sederet selebritas diketahui pernah memamerkan jam tangan tersebut ke hadapan publik, seperti Leonardo DiCaprio dan Jay-Z.

James juga sudah mengenakan Tiffany Nautilus 5711 dial biru dalam acara Super Bowl 2022.

Jam tangan ini hanya dirilis sebanyak 170 unit, untuk merayakan 170 tahun kerja sama kedua perusahaan.

Lebih menarik lagi, Presiden Patek Philippe Thierry Stern sudah mengumumkan model 5711 ini dihentikan produksinya. Hal itu menjadikan Nautilus 5711 semakin langka dan berharga.

Ketika diluncurkan, harga ritel Tiffany Nautilus 5711 sekitar Rp 782 juta.

Namun dalam acara lelang tahun lalu, satu dari 170 model terjual dengan harga fantastis, kira-kira Rp 89 miliar.

Sedangkan, Tiffany Nautilus 5711 milik James --seperti sudah disebutkan di awal-- bernilai sekitar Rp 37,9 miliar.

Mengingat kelangkaan dan nilai yang tinggi, tidak heran jika juara NBA empat kali itu hanya menyematkan Tiffany Nautilus 5711 di momen tertentu saja.

https://lifestyle.kompas.com/read/2023/06/13/160000920/24-hours-of-le-mans-lebron-james-pakai-jam-tangan-nautilus-langka

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke