Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Harga Arloji Carloz Alcaraz, Juara Wimbledon 2023 Capai Rp 1,8 M

KOMPAS.com - Petenis muda asal Spanyol, Carlos Arcaraz sukses menumbangkan Novak Djokovic pada final tunggal putra turnamen tenis Wimbledon 2023 di London, Inggris, pada Minggu, 16 Juli 2023.

Kemenangannya itu membuat Alcaraz berhak atas hadiah berupa trofi dan uang tunai senilai 2,2 juta Poundsterling atau setara Rp 44 miliar.

Hadiah yang didapatkannya itu merupakan yang terbanyak sepanjang sejarah di turnamen Wimbledon.

Di luar kemampuannya di lapangan, ada satu hal menarik yang cukup menyita perhatian publik pada saat trofi kemenangan dibagikan ke juara Wimbledon 2023 ini.

Bintang tenis berusia 20 tahun itu menerima trofi kejuaraan dengan memakai jam tangan Rolex Cosmograph Daytona.

Arloji tersebut merupakan seri Ref. 116519 LN, yang menampilkan casing emas 18 karat, bingkai ring Cerachorm hitam, dan pelat meteroit yang mencolok.

Material meteroit pada jam tersebut diperkirakan berasal dari kombinasi bebatuan asteroid yang mungkin jatuh ke bumi sejak 1 juta tahun lalu.

Pelat jam meteroit memang telah menjadi pelengkap portofolio Rolex selama beberapa tahun belakangan. Namun material itu sempat dihentikan untuk model Cosmograph Daytona pada Maret lalu.

Dengan demikian, arloji yang dipakai Alcaraz mungkin saat ini menjadi komoditas jam tangan yang paling banyak dicari dan harganya bakal meroket di pasar kolektor.

Menurut laporan Robb Report, harga jam tangan mewah itu ditaksir 96.999 dollar AS hingga 125.000 dollar AS atau sekitar Rp 1,4 miliar hingga Rp 1,8 miliar.

Dial pada arloji yang dikenakan Alcaraz bukan satu-satunya bagian yang istimewa. Jam tangan ini juga menampilkan skala tachymetric Daytona yang dapat dikenali dari ukiran pada bezel dan tampilan kronograf tiga register dengan penghitung 30 menit, 12 jam hingga detik.

Jam tangan ini juga ditenagai oleh kalibre 4130 internal Crown, memiliki cadangan daya sekitar 72 jam serta tahan air hingga kedalaman 100 meter.

Bagian lain yang mencuri perhatian adalah tali pada jamnya dari Oysterflex hitam yang tampak elegan.

Sebelumya, pesona Carlos Alcaraz memakai jam tangan dari Rolex bukan sesuatu yang baru. Dia juga sudah bergabung dengan brand tersebut sebagai duta Rolex pada usia 18 tahun.

Alcaraz juga cukup terkenal dengan jam tangan ikonik Daytona setelah memenangkan gelar Grand Slam pertamanya di AS pada tahun lalu.

https://lifestyle.kompas.com/read/2023/07/19/190000020/harga-arloji-carloz-alcaraz-juara-wimbledon-2023-capai-rp-1-8-m

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke