Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Putra Mahkota Jepang Kepincut "Waterway" Vietnam

Kompas.com - 05/02/2009, 17:29 WIB

TOKYO, KAMIS — Putra Mahkota Jepang Pangeran Naruhito tak sabar menjajal sistem transportasi air (waterway) di Vietnam. Waktu sekolah, Naruhito memang belajar transportasi air dan komersial. Dia kepincut menyambangi Sungai Mekong.

Naruhito mengungkapkan hal itu pada Kamis (5/2), sementara sudah ada jadwal dia bertandang ke Vietnam pada minggu depan. Dalam kunjungannya nanti, Naruhito bakal merayakan 35 tahun hubungan diplomatik Jepang dengan Vietnam di Hanoi.

Nah, seusai bertemu dengan para petinggi Vietnam, suami Putri Masako itu akan menelusuri Sungai Mekong. Sebelumnya, dia juga berkunjung ke Kota Tua Hue dan Ho Chi Minh City.
 
"Saya menantikan kesempatan bereksplorasi di Sungai Mekong. Ini pengalaman berharga," kata pewaris takhta Jepang berusia 48 tahun ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com