KOMPAS.com - Makanan yang biasanya dipilih sebagai menu sarapan biasanya adalah yang memberi energi lebih namun tidak terlalu berat, misalnya saja roti isi, sereal, atau pun bubur. Jarang ada yang menjadikan pizza sebagai menu makan pagi.
Padahal, makanan dari Italia yang lezat ini ternyata cocok dikonsumsi kapan saja sepanjang hari. Menurut Jason Bull, direktur penjualan Eurostar Commodities dan managing director Bite UK, tidak ada waktu yang lebih baik selain sarapan untuk menikmati sepotong pizza.
"Nilai gizi pizza pada umumnya adalah karbohidrat. Biasanya, karbohidrat adalah makanan terpenting setiap hari. Anda membutuhkan asupan karbohidrat," ucap Jason.
"Banyak orang tidak mau makan pizza untuk sarapan pagi karena menganggapnya tidak sehat," tambahnya.
Jason juga mengatakan di negeri asalnya pizza memiliki konsep kuliner yang berbeda. "Di sana mereka makan pizza setiap saat sepanjang hari dan ada pizza yang berbeda untuk waktu yang berbeda sepanjang hari," ujarnya.
Jason menjelaskan bahwa di Roma, sarapan biasanya menggunakan menu yang bernama pizza impala, jenis pizza di mana Anda mendapatkan 90 persen air ke dalamnya jika menggunakan tepung yang benar.
"Sangat tipis dan renyah. Mengandung daging rendah lemak, sayuran mentah dan keju rendah lemak dan hal-hal seperti itu di atasnya," papar Jason.
Pizza jenis ini dijual dalam bentuk per potong dan pembeli cukup membayar sesuai berat pizza yang dibelinya. Pizza jenis ini berbeda dengan pizza yang biasa dikonsumsi saat malam hari.
Baca :5 Hal yang Bisa Terjadi Jika Anda Tidak Sarapan
Jason memprediksi di tahun 2018 akan melihat revolusi pizza. Menurutnya makanan tersebut sebagai menu makanan pagi yang sesuai dengan cara mengubah komposisi bahan-bahannya dan tepung yang digunakan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.