Jolie juga diketahui gemar menghidrasi kulitnya serta menggunakan topi dan tabir surya saat keluar rumah.
Ia juga menggunakan pelembap bahkan ketika beraktivitas di dalam ruangan, untuk mencegah perubahan warna kulit.
Banyak selebritas mungkin senang tampil dengan pulasan make up tebal, namun tidak bagi Jolie.
Ia justru lebih suka dengan pendekatan tanpa make up, kecuali untuk keperluan pekerjaan.
"Dia juga hebat dalam menghapus make up," kata dia.
Jolie disebut sangat berhati-hati mengaplikasikan make up di wajahnya karena menginginkan kulit wajah yang cantik alami.
Tak peduli sedang bepergian ke belahan dunia mana pun, Jolie tak pernah melewatkan rutinitas perawatan kulitnya.
Menurut sang dokter kulit, mantan istri aktor Brad Pitt itu selalu memastikan kulitnya mendapatkan produk yang tepat demi menjaga pori-pori tetap bersih.
Baca juga: 5 Manfaat Memakai Minyak Kelapa untuk Kulit
Dia juga selalu menjaga bagaimana kulit tetap memproduksi kolagen dengan baik, dan mencegah perubahan warna kulit ketika sedang bepergian.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan