Tak hanya menggunakan mutiara sebagai aksesoris wajib dalam pakaian sehari-hari sang Ratu. Tapi Ratu juga terkenal karena tasnya.
Ia telah lama menggunakan brand tas tangan berbasis di Midlands, Launer. Selama masa pemerintahannya, sang Ratu sering kali terlihat memegang salah satu tas ikonik dari merek tersebut.
Menurut beberapa laporan, jumlah tas Launer yang dimiliki Ratu berkisar ratusan.
Obsesi dengan merek ini dimulai dengan almarhum Ibu Suri, dan dia memberi putrinya tas tangan Launer.
Baca juga: Alasan Wanita Kerajaan Inggris Selalu Membawa Tas Tangan
Namun Ratu tidak akan mengenakan tas Launer dengan sembarangan dan memiliki persyaratan sendiri saat memilih tas mana yang akan dijadikan koleksi pribadinya.
CEO Launer, Gerald Bodmer, mengatakan kepada Daily Mail pada tahun 2018: “Dia (Sang Ratu) tidak merasa berpakaian lengkap tanpa tas tangannya,” ujarnya.
“Tapi jika Ratu tidak menyukai apa yang kita buat untuknya, dia tidak akan memakainya. Dia pasti tahu apa yang dia inginkan,” imbuhnya.
Bodmer menambahkan: "Dia suka pegangan yang sedikit lebih panjang sehingga tidak tersangkut di pakaiannya saat dia menyapa orang.
“Dia tidak tertarik dengan strap bahu, ritsleting atau partisi.
“Kami menggunakan bingkai di tengah, sehingga dia bisa menjangkau jauh ke dalam, dan dia menginginkan tali yang bisa dia gunakan dengan mudah untuk membuka kunci dan mengakses isinya,” katanya.
Baca juga: Pangeran Harry dan Meghan Markle Beri Penghormatan untuk Ratu Elizabeth
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.