Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Cara Mengasuh Remaja Laki-laki agar Lebih "Nurut"

Kompas.com - 11/10/2020, 16:06 WIB
Maria Adeline Tiara Putri,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

Sumber Guardian

4. Pilih metode komunikasi yang tepat

Saat remaja laki-laki berbuat kesalahan, kebanyakan orangtua lebih memilih untuk mengomel dan memberikan ribuan wejangan.

Cara itu sama sekali tidak efektif. Alih-alih mengomeli, kenali metode komunikasi yang tepat sesuai kepribadian anak untuk membangun hubungan dengannya. Entah dari segi waktu, nada suara, maupun kontak mata langsung.

5. Jadikan rumah sebagai tempat berkumpul

Anak laki-laki senang sekali bermain dengan teman-temannya di usia remaja. Orangtua mungkin khawatir anaknya akan terjerumus ke hal negatif.

Alih-alih melarang mereka bermain, sebaiknya ubah suasana rumah menjadi lebih aman dan nyaman untuk anak serta teman-temannya berkumpul. Dengan begitu anak tetap bisa bermain sambil diawasi oleh orangtua.

Baca juga: 5 Pembelajaran bagi Orangtua untuk Bentuk Kepribadian Anak

6. Ceritakan kisah inspirasi

Sesekali remaja laki-laki perlu diceritakan kisah tentang orang-orang baik dan orang-orang yang sempat gagal atau melakukan kesalahan dalam hidup tapi pada akhirnya berhasil sukses.

Cerita seperti itu bisa membuat anak lebih bertanggung jawab dengan tindakannya.

7. Cintai anak apa adanya

Setiap remaja laki-laki ingin diakui, didengar pendapatnya, dan benar-benar dicintai setulus hati. Orangtua perlu mencintai dan menghormati anak laki-lakinya apapun pilihan hidupnya. Jangan paksa mereka berkembang sesuai keinginan orangtua.

Baca juga: 5 Cara Menghadapi Anak Remaja yang Keras Kepala

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com