Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sejauh Mata Memandang, Menjaga Bumi dengan Fesyen Berkelanjutan

Kompas.com - 06/05/2021, 19:58 WIB
Gading Perkasa,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Selain itu, Sejauh Mata Memandang mendirikan stan yang menampilkan koleksi Sejauh di pameran tersebut. "Sama seperti pameran sebelumnya, kita juga menjual produk-produk hasil recycle dan upcycle."

Sejauh Mata Memandang juga menyediakan kotak penyaluran sampah (dropbox) bagi pengunjung yang hadir.

"Untuk kotak penyaluran sampah kita bagi menjadi sampah plastik, sampah kertas, sampah kosmetik, dan sampah tekstil," sebut Chitra.

Kotak penyaluran sampah ini, menurut Chitra, dibuat untuk memberikan edukasi kepada pengunjung bahwa dengan memilah sampah, maka mereka sudah berbuat sesuatu untuk bumi.

Nantinya, seluruh sampah yang dikumpulkan dari pengunjung pameran Bumi Rumah Kita akan diolah oleh beberapa pihak agar tidak berakhir di tempat pembuangan sampah.

"Dalam mengolah sampah-sampah yang didapat, kita bekerja sama dengan Rekosistem, perusahaan yang berfokus pada pengelolaan sampah."

"Sebagian kita distribusikan kepada mereka, sisanya kita bagikan ke teman-teman yang juga ikut serta dalam pameran ini seperti Mortier.id dan Setali Indonesia," tuturnya.

"Memilah sampah bukan solusi paling sempurna, tapi kita harus melakukannya supaya sampah tidak menumpuk di TPA, tidak merusak bumi dan pada akhirnya meracuni kita."

Jaclyn Halim, GM Leasing & Marketing Communications Senayan City memberikan pendapat seputar pameran "Bumi Rumah Kita".

"Pada dasarnya apa yang dilakukan Sejauh Mata Memandang sejalan sama kampanye Senayan City," katanya.

"Kami ingin meningkatkan kesadaran kepada konsumen mengenai gaya hidup yang lebih baik."

"Selama ini Senayan City sudah konsisten menghimbau pengunjung untuk mengurangi penggunaan tas plastik dengan membawa tas belanja sendiri."

Pameran "Bumi Rumah Kita" dari Sejauh Mata Memandang diadakan di lantai 1 Senayan City, Jakarta, mulai dari tanggal 29 April-1 Agustus 2021.

Baca juga: Instalasi Kreatif Sejauh Mata Memandang, Ajak Anak Peduli Lingkungan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com