Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

11 Bahan Rumahan untuk Bersihkan Bagian Bawah Setrika yang Gosong

Kompas.com - 03/06/2021, 17:05 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

Gosok bagian hangus pada bawah setrika dan lubang ventilasi yang kotor.

Setelah noda hilang, gunakan kain bersih untuk mengeringkannya.

Baca juga: Simak, 3 Cara Membersihkan Kloset Berkerak dengan Bahan Dapur

4. Hidrogen peroksida

Kita juga bisa merendam lap di dalam hidrogen peroksida, kemudian meletakannya pada pelat setrika hingga nodanya bisa terangkat.

5. Semir logam

Jika setrikaan tersebut tidak memiliki pelat besi berlapis, kita bisa membersihkannya dengan mengoleskan beberapa tetes semir logam.

Gosok semir tersebut pada noda gosong dengan lap hingga nodanya hilang, lalu ambil kain bersih untuk membersihkan noda lembap.

Namun, sebelum bereksperimen dengan cara ini, ada baiknya membaca buku atau kertas manual yang disertakan di setiap kemasan setrika.

Mungkin saja setiap pabrik punya panduan sendiri untuk membersihkan bawah setrika yang gosong atau mencantumkan daftar larutan pembersih yang tidak boleh digunakan.

6. Penghapus cat kuku

Penghapus cat kuku tidak hanya aseton. Beberapa bahan kimia lain juga dapat bekerja dengan baik dan bisa digunakan untuk membersihkan noda gosong pada bawah setrika.

Namun sebelumnya, selalu uji sebagian kecil permukaan sebelum membersihkan seluruh permukaannya.

Jangan pernah menggunakan bahan kimia yang dipanaskan atau memiliki bau menyengat di sekitar burung peliharaan.

Jika memiliki burung peliharaan, lebih baik melakukan pembersihan ini di luar rumah karena asapnya dapat mematikan bagi burung.

Selain itu, jika melakukannya di dalam rumah, pastikan ventilasi terbuka. Berhati-hatilah agar tidak terbakar dan jangan menghirup asapnya karena beracun.

Sebelumnya, panaskan setrika pada pengaturan terendah.

Untuk membersihkan bawah setrika menggunakan pembersih cat kuku, kita bisa melakukan langkah berikut:

  • Celupkan kain gulung ke dalam penghapus cat kuku, lalu gosok hati-hati pada area bawah setrika yang gosong.
  • Gunakan lap bersih setelah tepinya menjadi kotor.
  • Setelah seluruh permukaan setrika dibersihkan, basahi kain dengan air bersih dan gosok bagian bawahnya.
  • Letakkan kain lembap tersebut pada papan setrikaan, kemudian gosok kain menggunakan setrika untuk menghilangkan sisa-sisa kotoran dan bekas noda terbakar.

Baca juga: Seberapa Sering Harus Membersihkan Oven?

7. Perasan jeruk nipis dan soda kue

Ini adalah metode yang lebih tidak beracun dan cukup menyenangkan.

Perasan jeruk nipis bekerja cukup baik untuk menghilangkan noda terbakar dari bawah setrika.

Asam dari jeruk nipis dan tindakan abrasif lembut dari soda kue dapat membuat bawah setrika yang gosong tampak kembali seperti baru.

Untuk mengaplikasikannya, ikuti langkah-langkah berikut:

  • Peras satu buah jeruk nipis dan tambahkan soda kue secukupnya sehingga membentuk campuran bertekstur pasta.
  • Aplikasikan pasta tersebut pada bagian bawah setrika yang gosong.
  • Biarkan setrika dalam kondisi dingin minimal selama lima menit.
  • Setelah lima menit, cobalah memeriksa apakah pasta tersebut sudah dapat menghilangkan noda atau bukan.
  • Gosok perlahan pasta jeruk nipis dan soda hingga bagian bawah setrika bersih.
  • Bersihkan sisa pasta dengan kain lembap dan biarkan setrika mengering sebelum digunakan.

8. Cuka dan soda kue

Kita tidak perlu membeli jeruk nipis jika sudah memiliki cuka yang sudah lama di lemari.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com