Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Jitu Menghilangkan Jerawat Membandel dalam Semalam

Kompas.com - 16/06/2021, 12:27 WIB
Sekar Langit Nariswari,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Sumber Elle

"Krim hidrokortison yang dijual bebas dapat mengatasi kemerahan dengan cepat, selama Anda tidak menggunakannya selama lebih dari tiga malam berturut-turut," tambah Dr. Patel.

Namun jangan mengolesinya terlalu tebal karena malah dapat menyumbat pori-pori dan memperparah masalah.

  • Jauhi produk yang sifatnya edible

Produk dengan kandungan yang dapat dimakan alias edible bisa berdampak buruk jika dipakai saat sedang berjerawat.

Pastikan untuk menghindarinya sementara waktu karena bakteri dan jamur bisa menyerapnya dan membuat jerawat semakin parah.

Beberapa bahan baku yang harus diwaspadai misalnya saja minyak kelapa, minyak zaitun dan minyak almond.

Baca juga: Menjaga Kebersihan, Kunci Utama Mengatasi Jerawat

  • Tutupi dengan patch jerawat

Alternatif lainnya, tutupi masalah wajah itu dengan produk patch jerawat yang berfungsi untuk perawatan dari dalam.

Hindari menggunakannya secara berlebihan, apalagi jika mengandung asam atau benzoil peroksida yang dapat menimbulkan iritasi tambahan.

Jika ingin hasil yang lebih kilat, Dr. Patel menyarankan memakai produk spot treatment yang bisa bekerja efektif menarik isi jerawat dan mengempiskannya.

Jika benar-benar urgent, cara paling jitu adalah pergi ke dokter dan meminta perawatan dengan suntikan kortison. Suntikan dengan kandungan steroid ini efektif untuk mengurangi peradangan jerawat.

Hanya saja, efek sampingnya ialah terjadi penipisan kulit dan berisiko menyebabkan lekukan di lokasi suntikan.

"Suntikan ini benar-benar untuk darurat jerawat, misalnya saat event penting seperti pernikahan atau pesta besar lainnya," tambah Dr. Patel.

Ia tidak menyarankannya untuk mengobati jerawat jika tidak benar-benar dibutuhkan karena jika dilakukan terlalu sering, efek sampingnya bisa merugikan.

Baca juga: 5 Bahan Alami untuk Hilangkan Bekas Jerawat

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com