Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Britney Spears Tuding Sang Ibu Dalang Program Konservatori

Kompas.com - 05/11/2021, 14:44 WIB
Sekar Langit Nariswari,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Baru-baru ini, Lynne Spears bahkan meminta dibayarkan biaya pengacara sebesar Rp 9,3 miliar oleh putrinya.

Permintaan tersebut diajukan melalui petisi ke Pengadilan Tinggi Los Angles agar Britney membayar pengacara yang disewanya pada 2019 lalu.

Padahal Lynne Spears sebenarnya tidak terlibat langsung dalam konservatori Britney Spears maupun persidangan yang berkaitan soal itu.

Baca juga: Intip Gaya Britney Spears untuk Pesta Reggae

Namun, berdasarkan petisi tersebut, opini Lynne, termasuk yang disampaikan ke publik memberikan pengaruh besar atas hasil persidangan tersebut.

Britney disebut bisa bebas dari konservatori karena penasihat hukum Lynne Spears mempertanyakan kecukupan kompetensi Jamie.

Pihak pengacara Lynne dari Jones Swaston mengatakan biaya kasus tersebut sebenarnya sebesar Rp 12 miliar.

Namun firma hukum itu memberikan diskon sebesar 40 persen sehingga angkanya menjadi Rp 7,2 miliar.

Tambahan lainnya datang dari koresponden pengacara di Ginzburg & Bronstheyn sebesar Rp 2,1 miliar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com