KOMPAS.com - Anak sebaiknya diajar menggunakan menggunakan interactive learning selama proses tumbuh-kembangnya.
Interactive learning merupakan metode pembelajaran yang menitikberatkan interaksi antara guru maupun orangtua dengan anak.
Metode tersebut penting untuk diterapkan supaya anak merasa lebih terlibat dan rasa keingintahuannya tumbuh selama proses belajar.
"Rasa nyaman anak (juga diperlukan). Karena kalau takut dan tertahan nanti (proses belajar) nggak lancar."
Hal itu dikatakan psikolog anak, Dr. Indria Laksmi Gamayanti, M.Psi, dalam Peluncuran Kembali PAUD Generasi Maju Taman Pintar Yogyakarta, Jumat (1/7/2022).
Baca juga: Cara Menyenangkan Ajak Anak Belajar Matematika
Selain yang sudah disebutkan, Gamayanti menyebut interactive learning punya manfaat lain yang tidak kalah pentingnya bagi anak.
Salah satunya adalah memperkuat memori si kecil supaya mereka lebih mampu mengingat materi apa saja yang sudah dipelajari.
Gamayanti mengingatkan bahwa pentingnya interactive learning juga terletak pada peran guru maupun orangtua sebagai pengajar.
Pasalnya mereka yang memegang kunci keberhasilan dalam proses pembelajaran anak.
Gamayanti menyampaikan, guru dan orangtua sebaiknya memberikan contoh kepada anak terlebih dahulu.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.