Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Naezrah Desir, MUA TikTok yang Kondang Berkat "Passion"

Kompas.com - 08/07/2022, 11:21 WIB
Anya Dellanita,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Setelah kemampuannya berkembang, dia mulai mencoba mengaplikasikan make up di Facebook Live bersama teman-temannya.

Sejak itulah, audiensnya mulai berkembang dan mulai merambah ke Instagram.

Dia lalu memulai memamerkan berbagai make up dengan tampilan yang lebih berwarna.

"Istimewa, ambigu, dan nampak berasal dari dunia lain,” ujar Desir mendeskripsikan kreasi make up-nya saat ini.

Menyukai “shapeshifting

Pada Insider, Desir mengaku menyukai “shapeshifting” alias mengubah diri.

"Terkadang, aku melakukan body painting dan membuat diriku menjadi benda lain. Rasanya menyenangkan saat melihat hasilnya, sangat berbeda,” katanya.

Desir merasa, meski kerap bereskperimen dengan make up seperti orang lain, apa yang dia lakukan sedikit berbeda.

Portofolionya memang beragam, mulai dari gaya glamour vintage hingga tampilan efek khusus yang transformatif.

Menurut dia, keahlian ini membuatnya menemukan kedamaian dan dapat membedakan dirinya dari rekan-rekannya.

"Aku tidak mencoba menjadi orang lain, hanya mengunggah karyaku dan kemudian menikmatinya sembari mengunggahnya."

"Menikmati berbagi dengan orang-orang, menikmati orang-orang yang menyukai seni yang aku buat,” ujar dia.

Kendati demikian, di balik prestasi yang dicetaknya dan orang-orang yang menyukai karyanya, Desir masih sering mendapat kecaman dan komentar rasis hingga kini.

Menurut Desir, sebagai seorang perempuan berkulit hitam, hidupnya memang tidak mudah.

“Semua orang akan meragukanmu, semua orang akan mengatakan bahwa make up itu akan lebih baik jika dipakai ornag lain."

"Aku selalu mendapatkan komentar seperti ini saat me-repost sesuatu. Komentarnya sangat negatif,” kata dia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com