KOMPAS.com - Kitschy Beauty merilis produk terbarunya Violet Glow, serum anti aging yang terbuat dari plant based retinol.
Produk ini cocok untuk beauty enthusiast yang selama ini masih ragu menjajal produk retinol karena khawatir akan efek sampingnya pada kulit.
Violet Glow diformulasi sebagai serum dari tanaman stoechiol atau Butterfly Lavender sehingga dipastikan bebas chemical dan aman dipakai setiap hari.
Produk ini menjanjikan hasil berupa menghaluskan kerutan hanya dalam waktu 24 jam setelah pemakaian.
Baca juga: Kenali Manfaat Retinol untuk Wajah Sehat dan Efek Sampingnya
Efek anti aging lainnya juga bisa didapatkan dalam waktu tujuh hari termasuk memudarkan noda hitam.
Serum Violet Glow dari Kitschy Beauty juga dapat dipakai setiap waktu, baik untuk rangkaian skincare pagi dan malam hari.
Rara, perwakilan dari Kitschy Beauty mengatakan riset produk yang dilakukan membuktikan jika produk terbaru ini cocok dipakai sebagai produk harian.
“Waktu awal kita decide untuk pakai stoechiol, kita tau kalau Violet Glow bakal jadi best
choice buat yang takut coba produk retinol...Apalagi buat yang udah mulai punya kerutan di wajah," terangnya, dalam rilis yang diterima Kompas.com.
Baca juga: Kitschy Beauty Luncurkan Tiga Parfum yang Terinspirasi dari Perasaan
Selain Stoechiol, kandungan lainnya dari Violet Glow adalah niacinamide untuk
memperbaiki tekstur kulit dan mencerahkan hyperpigmentations.
Ditambahkan pula glycerin sebagai moisturizer alami untuk membantu memperbaiki skin barrier dan melindungi dari iritasi.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.