Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Orang yang Tidak Menarik Pilih Tetap Pakai Masker Pasca Covid-19, Benarkah?

Kompas.com - 05/02/2023, 10:46 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber Daily Mail

"Dalam skenario ini, apakah menurut Anda orang lain akan menganggap Anda lebih menarik dengan masker wajah?" demikian pertanyaan dalam survei.

Para peneliti juga menanyakan: "Seberapa besar keinginan Anda untuk memberikan kesan pertama yang baik pada orang lain?

Orang-orang yang akan melakukan wawancara kerja ternyata lebih peduli tentang apakah mengenakan masker mempengaruhi daya tarik wajah mereka.

Untuk studi awal, para peneliti melibatkan 244 orang.

Ada pun para peserta menilai daya tarik wajah mereka sebelum diminta untuk membayangkan sebuah skenario, di mana mereka diundang untuk wawancara kerja di sebuah perusahaan yang sangat mereka sukai.

Mereka juga diminta untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan berikut: "Menurut Anda, apakah pewawancara akan melihat Anda lebih menarik dengan masker wajah?"

"Jika mengenakan masker wajah adalah pilihan dalam sesi wawancara ini, apakah Anda akan mengenakan masker wajah saat wawancara di perusahaan tersebut?"

Orang-orang yang menilai diri mereka sangat menarik cenderung menjawab ya dan tidak mendukung keyakinan bahwa memakai masker dapat meningkatkan penampilan mereka.

Hal itu kemudian mengurangi niat mereka untuk memakai masker saat wawancara kerja.

Dalam sebuah studi intervensi, 344 orang yang membayangkan diri mereka sedang diwawancarai untuk sebuah pekerjaan di perusahaan ternama ditanya: "Apakah menurut Anda, pewawancara akan menganggap Anda lebih [dapat dipercaya/kompeten/menarik] jika mengenakan masker?"

Orang-orang yang menjawab ya untuk pertanyaan tersebut lebih cenderung memakai masker saat wawancara.

"Secara keseluruhan, kami mendapatkan temuan baru bahwa daya tarik yang dipersepsikan sendiri memiliki efek signifikan pada niat memakai masker melalui keyakinan daya tarik masker pasca Covid-19," tulis para peneliti.

"Temuan kami juga menunjukkan bahwa pemakaian masker dapat bergeser dari tindakan perlindungan diri selama pandemi Covid-19 menjadi taktik presentasi diri di era pasca pandemi," imbuhnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Sumber Daily Mail


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com