Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 23/12/2023, 11:15 WIB
Dinno Baskoro,
Sekar Langit Nariswari

Tim Redaksi

 

KOMPAS.com - Saat ini, perawatan kecantikan non-invasif semakin berkembang dan diminati masyarakat.

Demikian pula kebutuhan akan alat-alat yang menunjang perawatan di klinik kecantikan seperti laser juga semakin marak.

Laser dikenal sebagai salah satu alat yang menjadi "wajib" dimiliki oleh klinik kecantikan karena dianggap dapat digunakan untuk mengatasi sejumlah masalah kulit. 

Dalam beberapa tahun terakhir pun, istilah Picolaser atau picosecond laser juga cukup populer di kalangan dokter kulit dan kecantikan hingga masyarakat awam yang hendak melakukan perawatan kecantikan.

Picolaser atau picosecond laser merupakan teknologi laser yang memanfaatkan panjang gelombang khusus untuk bisa "mengurai" pigmentasi di kulit dalam waktu yang efisien dan aman. 

Saat ini pun ada beberapa jenis pico laser yang ada di pasaran, termasuk PicoWay yang memiliki 4 panjang gelombang yang disesuaikan dengan indikasi atau masalah kulit yang akan di-treatment.

PicoWay sendiri dilengkapi inovasi laser dengan panjang gelombang 1064 nm, 532 nm, 785 nm dan 730 nm, yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan perawatan kulit melalui pulse duration terpendek.

"Pulse duration yang pendek ini memungkinkan risiko dari perawatan laser menjadi lebih rendah dan minimal down time," kata dr. Angeline Dewi, Sp. KK, dokter kecantikan sekaligus pendiri Proderma Graha Center, Sunter, Jakarta, dalam keterangan pers Regenesis yang diterima Kompas.com.

Perawatan laser untuk atasi masalah kulitDok. Proderma Graha Center Perawatan laser untuk atasi masalah kulit

Setelah melakukan perawatan laser ini, pasien tidak perlu khawatir dengan reaksi kemerahan berlebihan pada kulit karena sinar yang dipancarkan tidak merusak jaringan kulit yang ditargetkan.

Sementara itu, dengan panjang gelombang 1064 nm juga merupakan tipikal perawatan laser yang cocok dengan tipe kulit orang Indonesia.

Melalui frekuensi hingga panjang gelombang yang dapat disesuaikan, sejumlah kegunaan perawatan laser tersebut dapat membantu mengatasi berbagai permasalahan kulit yang meliputi flek hitam, tanda lahir, bekas jerawat, kerutan, garis halus, hingga menghapus tato.

"Hasil yang optimal tergantung dengan keluhan dan masalah kulit yang ingin diatasi, tapi setidaknya perlu perawatan 2 hingga 3 kali untuk hasil yang optimal," jelas dr. Angeline.

Baca juga: Efek Samping Menghilangkan Bulu Tubuh dengan Laser 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com