Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

10 Tahun Art Jakarta, Apa yang Menarik?

JAKARTA, KOMPAS.com - Salah satu pameran seni terbesar di Jakarta, Art Jakarta, segera digelar dalam waktu dekat.

Tepat pada tahun 2018, eksibisi yang digagas oleh Harper's Bazaar itu kini memasuki tahun ke-10.

Sebuah perjalanan panjang telah dilewati. Mulai dari berjibaku menumbuhkan rasa apresiasi terhadap seni, hingga kini menjadi ajang perburuan para kolektor.

“Art Jakarta mempertemukan para pelaku seni, pemilik galeri seni dan pecinta seni dalam sebuah ajang seni kelas dunia."

Demikian diungkapkan Deputy Head of Committee Art Jakarta Ria Lirungan, Jakarta, Kamis (12/7/2018).

Lalu, apa yang menarik tahun ini dalam gelaran Art Jakarta?

Melengkapi satu dekade eksibisi, rencananya akan ada konsep '10 for 10', di mana ada 10 instalasi dengan konsep museum show dari 10 seniman.

Nama sederet seniman terkemuka terlibat di dalamnya. AdaKemal Ezedine, Yani Mariani, Agus Suwage, Syagini Ratnawulan, Bagus Pandega, Hahan, Chinati Juhansyah, Eddie Sutanto, hingga Heri Dono dan Tere.

Tak itu saja, dalam eksibisi ini akan ada lebih dari 1.000 karya seni lebih dari 300 seniman dan 51 galeri.

Galeri yang ikut serta satu per tiga dari galeri lokal, dan dua per tiga galeri internasional, seperti dari Singapura, Filipina, Jepang, Korea, dan Spanyol.

Karya dari para seniman Jepang juga turut serta meramaikan.

"Yang menarik lain adalah eksibisi karya Ay Tjoe Christine, ini koleksi kolektor," ujar Ria.

Art Jakarta juga menghadirkan solo show, Japan Art Now, Art Gram, Creative Art Class by Ganara Art Space dan lain-lain.

Art Jakarta akan dimulai pada 2-5 Agustus 2018 di Grand Ballroom Ritz-Carlton Jakarta, Pacific Place, Jakarta, dengan harga tiket masuk Rp 50.000.

"Kami berharap dengan hadirnya Art Jakarta di tahun ke-10 ini dapat meningkatkan apresiasi dan minat terhadap karya seni," tutup Ria Lirungan.

https://lifestyle.kompas.com/read/2018/07/12/190000420/10-tahun-art-jakarta-apa-yang-menarik-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke